PERSEPSI PENGGUNA PADA PELAYANAN BADAN PERPUSTAKAAN, ARSIP DAN DOKUMENTASI DAERAH (BPAD) LAMPUNG

GLORIA ELMI ELISABETH SINAGA, 0616031034 PERSEPSI PENGGUNA PADA PELAYANAN BADAN PERPUSTAKAAN, ARSIP DAN DOKUMENTASI DAERAH (BPAD) LAMPUNG. FAKULTAS ILMU SOSIAL DAN ILMU POLITIK, UNIVERSITAS LAMPUNG.

[img]
Preview
File PDF
ABSTRACT Skripsi.pdf

Download (10Kb) | Preview
[img]
Preview
File PDF
Abstrak.pdf

Download (9Kb) | Preview
[img]
Preview
File PDF
Bab I.pdf

Download (39Kb) | Preview
[img]
Preview
File PDF
Bab II.pdf

Download (67Kb) | Preview
[img]
Preview
File PDF
Bab III.pdf

Download (35Kb) | Preview
[img]
Preview
File PDF
Bab IV.pdf

Download (62Kb) | Preview
[img] File PDF
Bab VI.pdf
Restricted to Hanya staf

Download (20Kb)

Abstrak (Berisi Bastraknya saja, Judul dan Nama Tidak Boleh di Masukan)

Library is a repository of many books that provide benefits for society as a mean to increase knowledge and information. So is the case with Badan Perpustakaan, Arsip dan Dokumentasi Daerah (BPAD) Lampung. BPAD is a regional library in Lampung Province as one of the government agencies that directly serve the needs of the community about the information with the aim of Lampung cultured, intelligent, progressive, independent, and aware of the information. However, the presence of BPAD is lack public attention because it can be seen from the lack of users during working hours. The lack of visitors during working hours is become a question whether it is caused by a lack satisfactory service or not. Therefore this research aims to know the perception of users in BPAD Lampung service, with reference to the five dimensions in determining service quality, namely reliability, responsiveness, assurance, empathy, and tangibles. This research used qualitative method, which is explained in description and used an accidental sampling technique, which carried out toward people or things that happened there or encountered. The informants in this research were the users whom at that time were in BPAD. The number of informants in this research totaling six persons. The results indicate that the perception of users to the friendliness of the librarians was good enough, which two informants said there were several librarians BPAD less friendly and less smiles to users. The Perception of users to the interest of librarians was good, because the librarians always helped the users who had difficulty in finding a book. The perception of users about the way of communication with the users was good enough because the librarians rarely to made a communication with the users. The Perception of users toward the cleanliness and comfort of the room is good because all informants felt very comfortable and happy while reading or looking for a book in BPAD. The perception of users toward the equipment in BPAD was good enough because the users wanted that BPAD use computerized system to facilitate the book searching. ABSTRAK PERSEPSI PENGGUNA PADA PELAYANAN BADAN PERPUSTAKAAN, ARSIP DAN DOKUMENTASI DAERAH (BPAD) LAMPUNG Oleh GLORIA ELMI ELISABETH SINAGA Perpustakaan adalah gudang buku yang banyak memberikan manfaat bagi masyarakat sebagai sarana untuk menambah pengetahuan dan juga informasi. Begitupun halnya dengan Badan Perpustakaan, Arsip dan Dokumentasi Daerah (BPAD) Lampung. BPAD adalah perpustakaan daerah yang ada di Provinsi Lampung sebagai salah satu instansi pemerintah yang langsung melayani kebutuhan masyarakat akan informasi dengan tujuan mewujudkan masyarakat Lampung yang berbudaya, cerdas, maju, mandiri, dan sadar informasi. Namun, keberadaan BPAD ini kurang mendapat perhatian dari masyarakat karena dapat dilihat sepinya pengguna pada saat jam kerja. Sepinya pengguna pada saat jam kerja ini menjadi pertanyaan apakah disebabkan oleh pelayanannya yang kurang memuaskan atau tidak. Karena itu penelitian ini bertujuan untuk mengetahui persepsi pengguna pada pelayanan yang diberikan oleh BPAD, dengan mengacu pada 5 dimensi dalam menentukan kualitas jasa pelayanan, yaitu reliability, responsiveness, assurance, emphaty, dan tangibles. Metode yang digunakan penulis adalah metode penelitian kualitatif, yang bersifat menerangkan dalam bentuk uraian. Penelitian ini menggunakan teknik Accidental Sampling. Accidental Sampling adalah teknik sampling yang dilakukan terhadap orang atau benda yang kebetulan ada atau dijumpai. Informan dalam penelitian ini adalah para pengguna yang pada saat itu berada di BPAD. Jumlah informan dalam penelitian ini sebanyak 6 orang. Hasil penelitian mengatakan bahwa persepsi pengguna terhadap keramahan pustakawan adalah cukup baik, dimana 2 orang informan mengatakan ada beberapa pustakawan BPAD yang kurang ramah dan kurang tersenyum kepada pengunjung. Persepsi pengguna terhadap keperdulian pustakawan adalah baik adanya karena pustakawan selalu membantu pengguna yang kesulitan dalam pencarian buku. Persepsi pengguna terhadap cara berkomunikasi dengan pengguna yang datang adalah cukup baik karena pustakawan kurang menjalin komunikasi dengan para pengguna. Persepsi pengguna terhadap kebersihan dan kenyamanan ruangan adalah baik karena seluruh informan merasa sangat nyaman dan senang saat membaca atau mencari buku di BPAD. Persepsi pengguna terhadap peralatan yang ada di BPAD adalah cukup baik karena pengguna menginginkan supaya BPAD menggunakan sistem komputerisasi untuk memudahkan pencarian buku.

Jenis Karya Akhir: Skripsi
Subyek:
Program Studi: Fakultas ISIP > Prodi Sosiologi
Pengguna Deposit: UPT Anita Ekarini
Date Deposited: 06 Aug 2015 03:27
Terakhir diubah: 16 Mar 2022 01:31
URI: http://digilib.unila.ac.id/id/eprint/11491

Actions (login required)

Lihat Karya Akhir Lihat Karya Akhir