UPAYA MENINGKATKAN MINAT DAN HASIL BELAJAR FISIKA MELALUI PEMANFAATAN MEDIA PEMBELAJARAN BERBASIS INFORMATION AND COMMUNICATION TECHNOLOGY (ICT)

0613022027, Eko Rudianto (2016) UPAYA MENINGKATKAN MINAT DAN HASIL BELAJAR FISIKA MELALUI PEMANFAATAN MEDIA PEMBELAJARAN BERBASIS INFORMATION AND COMMUNICATION TECHNOLOGY (ICT). Digilib Library.

[img]
Preview
File PDF
0613022027-abstrak.pdf

Download (50Kb) | Preview
[img]
Preview
File PDF
0613022027-kesimpulan.pdf

Download (33Kb) | Preview
[img]
Preview
File PDF
0613022027-pendahuluan.pdf

Download (54Kb) | Preview

Abstrak (Berisi Bastraknya saja, Judul dan Nama Tidak Boleh di Masukan)

Berdasarkan observasi awal di SMA Negeri 9 Bandar Lampung melalui wanwancara pada guru mata pelajaran fisika dan penyebaran angket kepada siswa diketahui bahwa pembelajaran fisika yang diterapkan guru lebih sering menggunakan metode ceramah dengan media yang kurang memadai. Hal ini menyebabkan rendahnya minat dan hasil belajar siswa. Salah satu alternatif yang dapat digunakan untuk meningkatkan minat dan hasil belajar siswa adalah pembelajaran dengan menggunakan media berbasis ICT. Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan peningkatan minat dan hasil belajar siswa selama pembelajaran dengan menggunakan media ICT pada pokok bahasan alat optik. Subjek penelitian ini adalah siswa kelas X 8 SMAN 9 Bandar Lampung yang berjumlah 31 orang, yang terdiri dari 11 siswa laki-laki, dan 20 siswa perempuan. Eko Rudianto Penelitian ini dilaksanakan dalam 3 siklus. Hasil penelitian menunjukkan pada siklus I diperoleh minat siswa sebesar 68,54%, pada siklus II terjadi peningkatan sebesar 2,24% menjadi 70,96%, dan pada siklus III mengalami peningkatan sebesar 5,17% menjadi 76,13%. Selanjutnya rata-rata persentase hasil belajar siswa pada materi alat optik pada siklus I, yaitu sebesar 66,13 dengan jumlah siswa yang tuntas 29%. pada siklus II meningkat sebesar 5,32 menjadi 71,45, dengan jumlah siswa yang tuntas 48,38% dan meningkat kembali pada siklus III sebesar 4,20 menjadi 76,29, dengan jumlah siswa yang tuntas 77,4%. Berdasarkan hasil analisis disimpulkan bahwa pembelajaran dengan menggunakan media berbasis ICT dapat meningkatkan minat dan hasil belajar siswa.

Jenis Karya Akhir: Artikel
Subyek:
Program Studi: FKIP > Prodi Pendidikan Fisika
Pengguna Deposit: . . Yulianti
Date Deposited: 15 Jan 2016 04:08
Terakhir diubah: 15 Jan 2016 04:08
URI: http://digilib.unila.ac.id/id/eprint/18037

Actions (login required)

Lihat Karya Akhir Lihat Karya Akhir