SIKAP POLITIK MASYARAKAT TERHADAP KEBIJAKAN PEMBANGUNAN KOTA BARU LAMPUNG (Studi Pada Penduduk Kecamatan Jati Agung dan Kecamatan Natar Kabupaten Lampung Selatan)

NN, Siti Wilda (2012) SIKAP POLITIK MASYARAKAT TERHADAP KEBIJAKAN PEMBANGUNAN KOTA BARU LAMPUNG (Studi Pada Penduduk Kecamatan Jati Agung dan Kecamatan Natar Kabupaten Lampung Selatan). Digital Library.

[img]
Preview
File PDF
ABSTRAK.pdf

Download (87Kb) | Preview
[img]
Preview
File PDF
kesimpulan.pdf

Download (81Kb) | Preview
[img]
Preview
File PDF
pendahuluan.pdf

Download (81Kb) | Preview

Abstrak (Berisi Bastraknya saja, Judul dan Nama Tidak Boleh di Masukan)

Abstract Kebijakan Pembangunan Kota Baru Lampung menimbulkan berbagai sikap dari penduduk Kecamatan Jati Agung dan Kecamatan Natar. Penelitian ini penting dilakukan karena di dalam menentukan sikap politik masyarakat terhadap Kebijakan Pembangunan Kota Baru Lampung dipengaruhi oleh komponen sikap, yakni kognitif (pengetahuan), afektif (perasaan), maupun evaluatif (penilaian). Tipe penelitian yang digunakan adalah deskriptif dengan pendekatan kuantitatif dan kualitatif. Data diperoleh dari pengisian kuesioner dengan jumlah populasi 117.315 orang dengan sampel sebanyak 100 responden dan wawancara. Kemudian data yang diperoleh diolah dengan menggunakan tabel tunggal dan tabel silang untuk mengetahui hubungan komponen sikap dengan sikap politik masyarakat terhadap Kebijakan Pembangunan Kota Baru Lampung. Berdasarkan hasil penelitian dan pengolahan data, maka dapat disimpulkan komponen sikap politik bahwa dari 100 responden diketahui sebanyak 57 responden (57%) berada pada kategori kognitif, 28 responden (28%) berada pada komponen afektif, dan 15 responden (15%) berada pada komponen evaluatif. Sikap politik masyarakat terhadap Kebijakan Pembangunan Kota Baru Lampung umumnya mendukung. Diketahui sebanyak 71 responden (71%) berada pada sikap mendukung, 12 responden (12%) berada pada sikap menolak, dan sebanyak 17 responden (17%) berada pada sikap tidak peduli. Selain itu diketahui mayoritas responden bersikap mendukung, menolak, maupun tidak peduli berada pada komponen kognitif yang disebabkan oleh perbedaan persepsi responden didalam menafsirkan atau memahami Kebijakan Pembangunan Kota Baru Lampung yang diperoleh melalui penglihatan, pendengaran, penghayatan, perasaan, dan penciuman, serta dipengaruhi oleh beberapa faktor yakni faktor sosial yang berupa tingkat pendidikan, dan faktor ekonomi yang berupa tingkat pendapatan. Saran dan usul masyarakat terhadap Kebijakan Pembangunan Kota Baru Lampung yakni bahwa Pemerintah Provinsi Lampung juga harus memikirkan dampak negatif yang ditimbulkan dari kebijakan tersebut, serta dapat mengantisipasi kemungkinan-kemungkinan yang terjadi dari kebijakan Pembangunan Kota Baru Lampung. Sehingga kebijakan tersebut merupakan pilihan yang tepat untuk mengatasi persoalan yang dialami Kota Bandar Lampung saat ini. Kata Kunci: Sikap Politik Masyarakat, Kebijakan Pembangunan Kota Baru Lampung. Abstract The policy Lampung New City development to come out some attitudes from Jati Agung sub district and Natar sub district citizen. The research important is done because to certain the political attitudes of society to face the policy Lampung New City development influenced by attitudes component there are cognitive (knowledge), affective (feel), and evaluative (value). The research types that used are descriptive with quantitative and qualitative. The data get from filing the form of questioner with the amount of population 117.315 people with 100 respondents and interviews sample. After that the process data using single table and cross table to know attitudes component with political attitudes of society to face the policy Lampung New City development. Based on the result of research and data processed so make a conclude that from 100 respondents is known 57 respondents (57%) in cognitive component, 28 respondents (28%) in affective component, and 15 respondents (15%) in evaluative component. The political attitudes of society to face the policy Lampung New City development is pro. Is known from 71 respondents (71%) is pro, 12 respondents (12%) is contra, and 17 respondents (17%) is netral. Beside that is known majority respondents pro, contra, and netral in cognitive component because by different perception respondents to interpret or understand the policy Lampung New City development which got by looking, listening, understanding, feeling, and influence from any factor there are social factors is level of education, and economy factor is the amount of income. The suggestion on the policy Lampung New City development can conclude that Lampung Province government have to think the negative effect which to come out from the policy. Beside that it can anticipation possibilities which happened from the policy Lampung New City development. So the policy right choice to solve the problems which happened Bandar Lampung city now. Keywords : The Political Attitudes Of Society, The Policy Lampung New City Development

Jenis Karya Akhir: Artikel
Subyek:
Pengguna Deposit: tik 15 . Digilib
Date Deposited: 15 Jan 2016 07:22
Terakhir diubah: 15 Jan 2016 07:22
URI: http://digilib.unila.ac.id/id/eprint/18068

Actions (login required)

Lihat Karya Akhir Lihat Karya Akhir