DEASY TRIYANI SAPUTRI, 1213041017 (2016) MODUS TINDAK TUTUR PADA MAHASISWA PRODI BATRASIA FKIP UNIVERSITAS LAMPUNG DAN IMPLIKASINYA TERHADAP PEMBELAJARAN BERBICARA DI PERGURUAN TINGGI. FAKULTAS KEGURUAN DAN ILMU PENDIDIKAN, UNIVERSITAS LAMPUNG.
|
File PDF
ABSTRAK (ABSTRACT).pdf Download (5Kb) | Preview |
|
File PDF
SKRIPSI FULL.pdf Restricted to Hanya pengguna terdaftar Download (1108Kb) |
||
|
File PDF
SKRIPSI TANPA BAB PEMBAHASAN.pdf Download (1031Kb) | Preview |
Abstrak (Berisi Bastraknya saja, Judul dan Nama Tidak Boleh di Masukan)
Masalah dalam penelitian ini adalah bagaimanakah modus tindak tutur pada mahasiswa Prodi Batrasia FKIP Universitas Lampung dan implikasinya terhadap pembelajaran berbicara di perguruan tinggi. Tujuan penelitian ini untuk mendeskripsikan modus tindak tutur pada mahasiswa Prodi Batrasia FKIP Universitas Lampung dan implikasinya terhadap pembelajaran berbicara di perguruan tinggi. Penelitian ini menggunakan desain kualitatif. Sumber data yang digunakan adalah mahasiswa Prodi Batrasia FKIP Universitas Lampung. Teknik pengumpulan data berupa teknik simak libat cakap, teknik simak bebas libat cakap, teknik pencatatan lapangan, dan teknik rekam. Hasil penelitian menunjukkan bahwa modus tindak tutur pada mahasiswa Prodi Batrasia FKIP Universitas Lampung yang dituturkan secara langsung dan tidak langsung memiliki fungsi komunikatif. Pada modus berita dapat digunakan untuk mengekspresikan tindak tutur memberitakan atau menginformasikan sesuatu, memerintah, meminta, dan menolak. Modus tanya dapat digunakan oleh penutur bukan hanya semata-mata untuk mengekspresikan tindak tutur bertanya melainkan dapat digunakan untuk memerintah, menawarkan, dan meminta. Pada modus perintah dapat digunakan untuk mengekspresikan tindak tutur memerintah mitra tutur baik berupa permintaan, larangan, dan ajakan. Berdasarkan hasil penelitian, kajian ini dapat diimplikasikan pada pembelajaran berbicara di perguruan tinggi sebagai bahan ajar pada keterampilan berbicara dalam penggunaan kelangsungan dan ketidaklangsungan tuturan yang sesuai dengan konteks. Kata Kunci : Mahasiswa, Modus, Tindak Tutur.
Jenis Karya Akhir: | Skripsi |
---|---|
Subyek: | > LB Theory and practice of education > P Philology. Linguistics |
Program Studi: | FKIP > Prodi Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia dan Daerah |
Pengguna Deposit: | 6026451 . Digilib |
Date Deposited: | 07 Apr 2016 03:29 |
Terakhir diubah: | 07 Apr 2016 03:29 |
URI: | http://digilib.unila.ac.id/id/eprint/21628 |
Actions (login required)
Lihat Karya Akhir |