KEANEKARAGAMAN PHYTOTELMATA SEBAGAI TEMPAT PERINDUKAN ALAMI NYAMUK DEMAM BERDARAH DI KOTA METRO PROVINSI LAMPUNG

Prasetyo Agung, 1117021003 (2016) KEANEKARAGAMAN PHYTOTELMATA SEBAGAI TEMPAT PERINDUKAN ALAMI NYAMUK DEMAM BERDARAH DI KOTA METRO PROVINSI LAMPUNG. FAKULTAS MATEMATIKA DAN ILMU PENGETAHUAN ALAM, UNIVERSITAS LAMPUNG.

[img]
Preview
File PDF
ABSTRAK.pdf

Download (106Kb) | Preview
[img] File PDF
SKRIPSI FULL.pdf
Restricted to Hanya pengguna terdaftar

Download (2974Kb) | Minta salinan
[img]
Preview
File PDF
SKRIPSI TANPA BAB PEMBAHASAN.pdf

Download (2219Kb) | Preview

Abstrak (Berisi Bastraknya saja, Judul dan Nama Tidak Boleh di Masukan)

Phytotelmata merupakan tumbuhan yang bagian tubuhnya dapat menampung air. Air yang tertampung pada phytotelmata dapat menjadi tempat perindukan alami nyamuk, termasuk nyamuk vektor demam berdarah. Tujuan penelitian ini adalah mengetahui keanekaragaman phytotelmata sebagai tempat perindukan alami nyamuk vektor DBD di Kota Metro, sehingga diharapkan dapat memberikan informasi mengenai phytotelmata dan dapat membantu upaya pencegahan penularan penyakit DBD di Provinsi Lampung. Penelitian ini telah dilakukan pada bulan Juli sampai Agustus 2015 di Kecamatan Metro Timur dan Metro Barat, Kota Metro, Provinsi Lampung. Pengamatan dilakukan secara langsung dengan mencatat jenis dan tipe phytotelmata yang ditemukan serta menghitung jumlahnya. Sampel tumbuhan dan genangan air diambil dan dianalisis di Laboratorium Jurusan Biologi FMIPA Unila. Data hasil pengamatan keanekaragaman dihitung dengan Indeks Shannon - Wiener. Hasil penelitian di Kecamatan Metro Timur ditemukan 12 jenis tumbuhan yang termasuk ke dalam 4 tipe phytotelmata, dengan total 36 individu. Sedangkan di Kecamatan Metro Barat ditemukan 8 jenis tumbuhan yang termasuk ke dalam 4 tipe phytotelmata, dengan total 50 individu. Keanekaragaman tipe phytotelmata di Kecamatan Metro Timur dan Metro Barat termasuk ke dalam tingkat keanekaragaman sedang dengan H’=2,3076 dan H’=1,6194. Kata kunci : Demam Berdarah Dengue (DBD), nyamuk, perindukan alami, phytotelmata.

Jenis Karya Akhir: Skripsi
Subyek: > Q Science (General)
> QK Botany
Program Studi: FAKULTAS MIPA > Prodi Biologi
Pengguna Deposit: S. Si Agung Prasetyo
Date Deposited: 27 Apr 2016 08:53
Terakhir diubah: 27 Apr 2016 08:53
URI: http://digilib.unila.ac.id/id/eprint/21978

Actions (login required)

Lihat Karya Akhir Lihat Karya Akhir