PENGARUH KEPRIBADIAN DAN KECERDASAN EMOSIONAL TERHADAP KINERJA KARYAWAN (Studi pada Stasiun TV Lokal di Lampung)

LUSYANA DEWI , 1211011084 (2016) PENGARUH KEPRIBADIAN DAN KECERDASAN EMOSIONAL TERHADAP KINERJA KARYAWAN (Studi pada Stasiun TV Lokal di Lampung). UNIVERSITAS LAMPUNG, FAKULTAS EKONOMI DAN BISNIS.

[img]
Preview
File PDF
ABSTRAK.pdf

Download (15Kb) | Preview
[img] File PDF
SKRIPSI FULL.pdf
Restricted to Hanya pengguna terdaftar

Download (1745Kb)
[img]
Preview
File PDF
SKRIPSI TANPA BAB PEMBAHASAN.pdf

Download (1282Kb) | Preview

Abstrak (Berisi Bastraknya saja, Judul dan Nama Tidak Boleh di Masukan)

Stasiun TV lokal di Lampung merupakan salah satu media bagi masyarakat untuk mendapatkan berbagai macam informasi, edukasi dan hiburan terkait budaya lokal Lampung. Permasalahan dalam penelitian ini adalah adanya sifat kepribadian yang harus dimiliki seorang karyawan yang bekerja dalam stasiun TV, namun pada aplikasi di lapangan masih ditemukan sifat kepribadian yang belum sesuai dengan yang diharapkan perusahaan dari para karyawan, perusahaan mendapat teguran dari KPID Lampung terkait dengan konten atau isi siaran yang dinilai melanggar etika penyiaran. Adanya perbedaan hasil penelitian terdahulu antara penelitian yang dilakukan oleh Muhaimin, et al. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh kepribadian terhadap kinerja karyawan stasiun TV lokal di Lampung, untuk mengetahui pengaruh kecerdasan emosional terhadap kinerja karyawan stasiun TV lokal di Lampung, serta untuk mengetahui pengaruh kepribadian dan kecerdasan emosional secara bersama-sama terhadap kinerja karyawan stasiun TV lokal di Lampung. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh karyawan stasiun TV lokal di Lampung yang berjumlah 116 orang, terdiri dari karyawan Radar TV Lampung sebanyak 56 orang, karyawan Siger TV sebanyak 28 orang dan karyawan Tegar TV sebanyak 32 orang. Metode pengumpulan data menggunakan kuesioner dengan skala likert. Analisis data yang digunakan adalah analisis regresi berganda. Hasil penelitian menunjukkan bahwa penelitian ini mendukung hipotesis yang diajukan yaitu kepribadian berpengaruh positif dan signifikan terhadap kinerja karyawan stasiun TV lokal di Lampung, kecerdasan emosional berpengaruh positif dan signifikan terhadap kinerja karyawan stasiun TV lokal di Lampung, serta kepribadian dan kecerdasan emosional secara bersama-sama berpengaruh dan signifikan terhadap kinerja karyawan stasiun TV lokal di Lampung. Saran bagi karyawan stasiun TV lokal di Lampung adalah sebaiknya meningkatkan kepercayaannya terhadap rekan kerja, meningkatkan lagi kemampuan dalam mengatur emosi, dan meningkatkan usaha untuk mencapai target kerja sesuai dengan rencana kerja yang telah dibuat. Kata kunci: Kepribadian, Kecerdasan Emosional, Kinerja Karyawan.

Jenis Karya Akhir: Skripsi
Subyek: > HB Economic Theory
Program Studi: Fakultas Ekonomi dan Bisnis > Prodi S1-Manajemen
Pengguna Deposit: 8671828 . Digilib
Date Deposited: 15 Jun 2016 07:32
Terakhir diubah: 15 Jun 2016 07:32
URI: http://digilib.unila.ac.id/id/eprint/22523

Actions (login required)

Lihat Karya Akhir Lihat Karya Akhir