PENGETAHUAN LOKAL MASYARAKAT ETNIS PESISIR TENTANG TUMBUHAN YANG BERKHASIAT OBAT DI LIMA KECAMATAN KABUPATEN LAMPUNG SELATAN

ARUM ASTERINI , 1217021013 (2016) PENGETAHUAN LOKAL MASYARAKAT ETNIS PESISIR TENTANG TUMBUHAN YANG BERKHASIAT OBAT DI LIMA KECAMATAN KABUPATEN LAMPUNG SELATAN. FAKULTAS MATEMATIKA DAN ILMU PENGETAHUAN ALAM, UNIVERSITAS LAMPUNG.

[img]
Preview
FIle PDF
ABSTRAK.pdf

Download (6Kb) | Preview
[img] FIle PDF
SKRIPSI FULL.pdf
Restricted to Hanya pengguna terdaftar

Download (1134Kb)
[img]
Preview
FIle PDF
SKRIPSI TANPA BAB PEMBAHASAN.pdf

Download (1135Kb) | Preview

Abstrak

Tumbuhan obat merupakan tumbuhan yang memiliki khasiat obat dan digunakan sebagai obat dalam penyembuhan maupun pencegahan penyakit. Tumbuhan obat mempunyai khasiat yang bekerja sebagai antioksidan, antiradang, analgesik, dan lain-lain. Potensi tumbuhan obat pada etnis pesisir belum terdata dengan baik, oleh sebab itu perlu dilakukan penelitian mengenai tumbuhan bekhasiat obat di beberapa Kecamatan Kabupaten Lampung Selatan. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui keragaman jenis tumbuhan yang berkhasiat obat berdasarkan pengetahuan yang dimiliki masyarakat etnis pesisir Kabupaten Lampung Selatan. Penelitian ini dilaksanakan di 5 Kecamatan yang berada di Kabupaten Lampung Selatan, yaitu : Kecamatan Rajabasa, Kecamatan Kalianda, Kecamatan Sidomulyo, Kecamatan Penengahan, dan Kecamatan Katibung, pada bulan Maret sampai Mei 2016. Berdasarkan hasil penelitian didapatkan 101 jenis tumbuhan yang berkhasiat obat dari 45 suku. Suku tumbuhan yang paling banyak digunakan adalah Zingiberaceae. Sedangkan jenis penyakit yang banyak diobati menggunakan tumbuhan obat oleh masyarakat etnis pesisir di 5 Kecamatan Kabupaten Lampung Selatan adalah diabetes dan darah tinggi. Habitus yang banyak digunakan adalah herba dan yang paling sedikit adalah liana. Sedangkan bagian yang paling banyak digunakan adalah daun. Kata Kunci : Tumbuhan Obat, Kabupaten Lampung Selatan, Etnis Pesisir

Jenis Karya Akhir: Skripsi
Subyek:
Program Studi: Fakultas MIPA > Prodi Biologi
Pengguna Deposit: 5955482 . Digilib
Date Deposited: 18 Oct 2016 06:37
Terakhir diubah: 18 Oct 2016 06:37
URI: http://digilib.unila.ac.id/id/eprint/24081

Actions (login required)

Lihat Karya Akhir Lihat Karya Akhir