PENGARUH TEKNIK PENYEMAIAN DAN KONSENTRASI BENZIL-ADENIN (BA) PADA PERTUMBUHAN BIBIT MANGGIS (Garcinia mangostana L.) ASAL BIJI

HAFIS BAIHAQI , 1214121085 (2017) PENGARUH TEKNIK PENYEMAIAN DAN KONSENTRASI BENZIL-ADENIN (BA) PADA PERTUMBUHAN BIBIT MANGGIS (Garcinia mangostana L.) ASAL BIJI. FAKULTAS PERTANIAN, UNIVERSITAS LAMPUNG.

[img]
Preview
File PDF
ABSTRAK.pdf

Download (10Kb) | Preview
[img] File PDF
SKRIPSI FULL.pdf
Restricted to Hanya pengguna terdaftar

Download (733Kb)
[img]
Preview
File PDF
SKRIPSI TANPA BAB PEMBAHASAN.pdf

Download (631Kb) | Preview

Abstrak (Berisi Bastraknya saja, Judul dan Nama Tidak Boleh di Masukan)

ABSTRAK Manggis (Garcinia mangostana L.) merupakan salah satu komoditas buah asli tropika yang mempunyai nilai ekonomis yang cukup tinggi dan merupakan komoditas buah ekspor, sehingga perlu penyediaan bibit yang berkualitas untuk perluasan areal tanam. Salah satu upaya penyediaan bibit yang dapat dilakukan dalam meningkatkan jumlah dan kualitas bibit manggis adalah dengan pemberian BA dan teknik penyemaian. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui: (1) pengaruh perbedaan teknik penyemaian langsung dengan pindah tanam pada pertumbuhan seedling tanaman manggis; (2) konsentrasi BA yang menghasilkan pertumbuhan seedling tanaman manggis yang terbaik; (3) pengaruh teknik penyemaian pada pertumbuhan seedling manggis pada masing-masing konsentrasi BA Penelitian ini dilaksanakan di Rumah Kaca Hortikultura Fakultas Pertanian Universitas Lampung pada bulan Januari – Mei 2016, perlakuan disusun secara faktorial (2 x 4) dalam Rancangan Acak Kelompok (RAK) dengan tiga ulangan. Faktor pertama yaitu teknik penyemaian (B) yang terdiri dari tanam langsung (b1) dan pindah tanam (b2). Faktor kedua adalah 4 taraf konsentrasi BA (I) yang terdiri dari: 0 ppm (i0), 10 ppm (i1), 20 ppm (i2), dan 30 ppm (i3). Kombinasi perlakuan berjumlah 8 perlakuan yang diulang sebanyak tiga kali sehingga diperoleh 24 satuan percobaan dan masing-masing perlakuan terdapat 4 benih manggis. Hasil penelitian menunjukkan bahwa teknik tanam langsung menghasilkan diameter batang yang lebih besar dibandingkan dengan yang pindah tanam. Konsentrasi BA (0 ppm, 10 ppm, 20 ppm, 30 ppm) nyata meningkatkan jumlah daun dengan pola semakin meningkat konsentrasi BA, maka semakin meningkat jumlah daun. Teknik tanam langsung disertai dengan pemberian BA yang semakin meningkat, maka semakin meningkatkan tinggi tunas dan luas daun, sedangkan pada teknik pindah tanam, pemberian BA sampai taraf 30 ppm tidak menunjukkan perbedaan pertumbuhan seedling manggis. Kata kunci: benzil-adenin (BA), konsentrasi, manggis, teknik penyemaian

Jenis Karya Akhir: Skripsi
Subyek: > Budidaya tanaman
Program Studi: Fakultas Pertanian dan Pascasarjana > Prodi Agroteknologi
Pengguna Deposit: 8577368 . Digilib
Date Deposited: 01 Mar 2017 03:21
Terakhir diubah: 01 Mar 2017 03:21
URI: http://digilib.unila.ac.id/id/eprint/25871

Actions (login required)

Lihat Karya Akhir Lihat Karya Akhir