Analisis Pengaruh Experiential Marketing Terhadap Kepuasan Konsumen Pada Golden Dragon Restaurant Bandar Lampung

SELVI ELIANDITA, 1211011143 (2017) Analisis Pengaruh Experiential Marketing Terhadap Kepuasan Konsumen Pada Golden Dragon Restaurant Bandar Lampung. FAKULTAS EKONOMI DAN BISNIS, UNIVERSITAS LAMPUNG.

[img]
Preview
File PDF
ABSTRAK.pdf

Download (27Kb) | Preview
[img] File PDF
SKRIPSI FULL.pdf
Restricted to Hanya pengguna terdaftar

Download (1345Kb)
[img]
Preview
File PDF
SKRIPSI TANPA BAB PEMBAHASAN.pdf

Download (1203Kb) | Preview

Abstrak (Berisi Bastraknya saja, Judul dan Nama Tidak Boleh di Masukan)

ABSTRAK Analisis Pengaruh Experiential Marketing Terhadap Kepuasan Konsumen Pada Golden Dragon Restaurant Bandar Lampung Oleh SELVI ELIANDITA Salah satu peran penting yang dihadapi perusahaan adalah berkaitan dengan kepuasan konsumen. Perusahaan harus mampu memperbaiki kinerja secara efisien, agar mendapatkan kepuasan konsumen yang positif. Banyaknya restaurant di Bandar Lampung menjadikan persaingan bisnis antar restaurant semakin meningkat. Pengunjung Golden Dragon Restaurant tahun 2011-2015 menunjukkan jumlah pengunjung yang datang masih berfluktuatif dan cenderung mengalami penurunan. Untuk dapat meningkatkan keuntungan hal yang dapat dilakukan oleh Golden Dragon Restaurant adalah peningkatan desain yang dapat membuat kesan yang baik dan positif terhadap konsumen. Permasalahan dalam penelitian ini adalah apakah experiential marketing (sense, feel, think, act, dan relate) berpengaruh terhadap kekuasan konsumen pada Golden Dragon Restaurant Bandar Lampung. Desain penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah penelitian deskriptif verifikatif dan untuk mengetahui apakah ada pengaruh positif maka dalam penelitian ini menggunakan rumus Alpha Croanbach’s yang dihitung dengan bantuan SPSS 16.0 dengan alat analisis kuantitatif serta menggunakan uji hipotesis analisis regresi linier berganda, untuk melihat kontribusi setiap variabel bebas secara parsial digunakan uji t dan untuk menguji hipotesis digunakan uji F. Hasil penelitian menunjukkan bahwa variabel kepuasan sense, feel, think, act, dan relate berpengaruh positif terhadap kepuasan konsumen. Hasil perhitungan skor menunjukan skor tertinggi untuk varibel experiental marketing yang mempengaruhi kepuasan konsumen adalah sub variabel sense (X1). Kata kunci: Sense, Feel, Think, Act, Relate dan Kepuasan Konsumen. ABSTRACT Analysis of The Effect of Experiential Marketing Customer Satisfaction At Golden Dragon Restaurant Bandar Lampung By SELVI ELIANDITA One of the important roles that companies face is related to the consumer satisfaction. The company have to be able to improve the performance efficiently, in order to obtain a positive customer satisfaction. A large number of restaurants in Bandar Lampung increasing the competition in the business. In 2011-2015 number of visitors who come in Golden Dragon Restaurant is still fluctuated and tend to decrease. In order to increase profits, Golden Dragon Restaurant have to increase the design which can make the good and positive impression on consumers. The problem in this study is whether experiential marketing (sense, feel, think, act, and relate) effect on consumer power on Golden Dragon Restaurant, Bandar Lampung. The research design used in this research is descriptive verification and to find out if there is a positive influence in this study using Alpha formula Croanbach's calculated with SPSS 16.0 by means of quantitative analysis and test hypotheses multiple linear regression analysis, to look at the contribution of each independent variable partially and t-test was used to test the hypothesis used by F-test. The results showed that satisfaction variables sense, feel, think, act, and relate have a positive effect on customer satisfaction. The results of the calculations score show the highest score for experiential marketing variables that affect customer satisfaction is variable sub sense (X1). Keywords: sense, feel, think, act, relate, and customer satisfaction

Jenis Karya Akhir: Skripsi
Subyek: > HD Industries. Land use. Labor > HD61 Risk Management
Program Studi: Fakultas Ekonomi dan Bisnis > Prodi S1-Manajemen
Pengguna Deposit: 2087462 . Digilib
Date Deposited: 25 Apr 2017 07:44
Terakhir diubah: 25 Apr 2017 07:44
URI: http://digilib.unila.ac.id/id/eprint/26361

Actions (login required)

Lihat Karya Akhir Lihat Karya Akhir