PELAKSANAAN AKAD QORDHUL HASAN PADA BMT SURYA ABADI RIYANTO LAMPUNG TENGAH

M. ADNAN NOVAN SABAPUTRA, 1312011173 (2017) PELAKSANAAN AKAD QORDHUL HASAN PADA BMT SURYA ABADI RIYANTO LAMPUNG TENGAH. FAKULTAS HUKUM, UNIVERSITAS LAMPUNG.

[img]
Preview
File PDF
ABSTRAK.pdf

Download (90Kb) | Preview
[img] File PDF
SKRIPSI FULL.pdf
Restricted to Hanya pengguna terdaftar

Download (1649Kb)
[img]
Preview
File PDF
SKRIPSI TANPA BAB PEMBAHASAN.pdf

Download (1462Kb) | Preview

Abstrak (Berisi Bastraknya saja, Judul dan Nama Tidak Boleh di Masukan)

Akad Qardul Hasan adalah perjanjian suatu pembiayaan yang diberikan atas dasar kewajiban sosial semata yang diperuntukan untuk kaum dhuafa, dalam hal ini mudharib (nasabah) tidak dituntut untuk mengembalikan apapun kecuali dana pembiayaan kepada shahibul maal (BMT Sutya Abadi Riyanto). Sifat dari Qordhul Hasan ini ialah tidak memberikan keuntungan finansial karena termasuk dalam salah satu akad tabarru. Pelaksanaan pembiayaan dengan akad Qordhul Hasan pada BMT Surya Abadi Riyanto tidak selamanya berjalan dengan baik, hal ini dikarenakan terkadang ada mudharib yang mengalami tunggakan atau dalam pengembalian dana tidak sesuai dengan tempo yang sudah ditentukan dalam akad. Ada 3 mudharib yang mengalami tunggakan (wanprestasi) dari 27 mudharib yang menggunakan akad ini. Berdasarkan hal tersebut maka permasalahan yang di kemukakan adalah apa syarat dan ketentuan yang harus dipenuhi mudhorib dalam pelaksanaan akad Qordhul Hasan, bagaimana hubungan hukum antara mudhorib dengan BMT Surya Abadi Riyanto (shahibul maal), dan bagaimana penyelesaian hukum jika mudhorib melakukan wanprestasi dalam akad Qordhul Hasan pada BMT Surya Abadi Riyanto. Jenis penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah normatif-empiris. Pendekatan masalah yang digunakan adalah pendekatan normatif terapan. Data yang digunakan dalam penelitian ini adalah data primer dan data sekunder. Metode pengumpulan data dalam penelitian ini adalah studi kepustakaan, studi dokumen, dan wawancara kepada pihak yang terlibat. Terkait data yang diperoleh selanjutnya akan diolah melalui tahap-tahap seleksi data, klasifikasi data dan sistematika data yang kemudian dianalisis secara kualitatif. Hasil penelitian ini menunjukan bahwa pelaksanaan akad Qordhul Hasan pada BMT Surya Abadi Riyanto Lampung Tengah telah sesuai dengan Hukum Islam dalam syarat maupun ketentuan yang diberikan kepada mudharib. Pelaksanaan akad ini menimbulkan hak dan kewajiban anatara BMT Surya Abadi Riyanto dengan mudharib yang dimuat dalam perjanjian baku berupa akad Qordhul Hasan. Penyelesaian sengketa apabila mudharib melakukan wanprestasi dapat melalui kekeluargaan (musyawarah), didalam akad Qordhul Hasan terdapat denda jika terlambat dalam pengembalian pembiayaan namun dalam pelaksaannya denda tersebut tidak pernah dilakukan walaupun mudharib melakukan keterlambatan pengembalian. BMT Surya Abadi Riyanto akan mengikhlas pembiayaan yang diberikan kepada mudharib apabila mudharib benar-benar tidak bisa mengembalikan dana pembiayaan tersebut karena dana tersebut didapatkan dari zakat, infaq, dan shodaqoh yang dialokasikan khusus untuk pembiayaan Qordhul Hasan. Tidak hanya penyelesaian secara kekeluargaan didalam akad Qordhul Hasan juga terdapat penyelesain secara litigasi yaitu melalui pengadilan namun belum pernah terjadi dalam akad Qordhul Hasan pada BMT Surya Abadi Riyanto. Kata kunci : akad Qordhul Hasan, kaum dhuafa, wanprestasi.

Jenis Karya Akhir: Skripsi
Subyek: > KZ Law of Nations
Program Studi: Fakultas Hukum > Prodi Ilmu Hukum S1
Pengguna Deposit: 22568369 . Digilib
Date Deposited: 25 Jul 2017 06:18
Terakhir diubah: 25 Jul 2017 06:18
URI: http://digilib.unila.ac.id/id/eprint/27424

Actions (login required)

Lihat Karya Akhir Lihat Karya Akhir