NASYIATUL HIMMAH, 1317021054 (2017) INDEKS STOMATA, KANDUNGAN KLOROFIL DAN KARBOHIDRAT TANAMAN TOMAT (Lycopersicum esculentum Mill.) F1 HASIL INDUKSI MEDAN MAGNET YANG DIINFEKSI Fusarium oxysporum f.sp. lycopersici. FAKULTAS MATEMATIKA DAN ILMU PENGETAHUAN ALAM, UNIVERSITAS LAMPUNG.
|
File PDF
ABSTRAK.pdf Download (63Kb) | Preview |
|
File PDF
SKRIPSI FULL.pdf Restricted to Hanya pengguna terdaftar Download (1744Kb) |
||
|
File PDF
SKRIPSI TANPA BAB PEMBAHASAN.pdf Download (1639Kb) | Preview |
Abstrak (Berisi Bastraknya saja, Judul dan Nama Tidak Boleh di Masukan)
Tomat (Lycopersicum esculentum Mill.) merupakan salah satu komoditas hortikultura yang memiliki prospek pengembangan cerah dengan nilai ekonomi tinggi karena pemanfaatannya yang luas di masyarakat. Masalah yang sering dihadapi dalam budidaya tanaman tomat di Indonesia adalah serangan jamur Fusarium oxysporum. Jamur ini menyebabkan penyakit layu Fusarium. Medan magnet diketahui dapat meningkatkan metabolisme tanaman. Penelitian sebelumnya menunjukkan bahwa meskipun benih tomat diinfeksi dengan Fusarium oxysporum (Fox) dapat menyebabkan penurunan pertumbuhan dan produksi tanaman. Akan tetapi adanya perlakuan pemaparan medan magnet 0,2 mT menyebabkan penurunan tersebut tidak berbeda nyata dibandingkkan dengan kontrol. Tujuan penelitian ini untuk melihat ketahanan tanaman tomat berdasarkan indeks stomata, kandungan klorofil dan karbohidrat pada tanaman tomat F1yang diinfeksi kembali dengan Fusarium oxysporum f.sp. lycopersici (Fol). Penelitian disusun secara faktorial menggunakan Rancangan Acak Lengkap (RAL) yang terdiri atas 2 faktor yaitu faktor pertama sumber benih yang digunakan dari generasi filial (F1) tanaman tomat yang berasal dari benih parental yang terdiri dari (M0F0, M0F60, M7F0, M7F60, M11F0, M11F60, M15F0, M15F60) dan faktor kedua yaitu perendaman larutan suspensi Fol selama 0’ dan 60’. Berdasarkan analisis Anara dan uji Fisher α=5% parameter yang diuji menunjukkan ketahanan tanaman tomat terhadap infeksi Fusarium oxysporum (Fox) yang benihnya dipapar medan magnet dapat menghasilkan benih F1 yang juga tahan terhadap infeksi Fusarium oxysporum f.sp. lycopersici (Fol) dengan indeks stomata, kandungan klorofil dan karbohidrat yang tidak beda nyata dibandingkan kontrol. Kata kunci : Tomat, Fol, stomata, klorofil dan karbohidrat.
Jenis Karya Akhir: | Skripsi |
---|---|
Subyek: | > Q Science (General) > QH Natural history > QH301 Biology |
Program Studi: | FAKULTAS MIPA > Prodi Biologi |
Pengguna Deposit: | 32507816 . Digilib |
Date Deposited: | 23 Aug 2017 07:10 |
Terakhir diubah: | 23 Aug 2017 07:10 |
URI: | http://digilib.unila.ac.id/id/eprint/28074 |
Actions (login required)
Lihat Karya Akhir |