DETEKSI Plasmodium knowlesi PADA PENDERITA MALARIA DI KABUPATEN LAHAT SUMATERA SELATAN DENGAN MENGGUNAKAN METODE POLYMERASE CHAIN REACTION

DEVI APRILANI SUHANDI, 1418011054 (2018) DETEKSI Plasmodium knowlesi PADA PENDERITA MALARIA DI KABUPATEN LAHAT SUMATERA SELATAN DENGAN MENGGUNAKAN METODE POLYMERASE CHAIN REACTION. UNIVERSITAS LAMPUNG, FAKULTAS KEDOKTERAN.

[img]
Preview
FIle PDF
ABSTRAK.pdf

Download (143Kb) | Preview
[img] FIle PDF
SKRIPSI FULL.pdf
Restricted to Hanya pengguna terdaftar

Download (3672Kb)
[img]
Preview
FIle PDF
SKRIPSI TANPA BAB PEMBAHASAN.pdf

Download (3673Kb) | Preview

Abstrak

ABSTRAK DETEKSI Plasmodium knowlesi PADA PENDERITA MALARIA DI KABUPATEN LAHAT SUMATERA SELATAN DENGAN MENGGUNAKAN METODE POLYMERASE CHAIN REACTION Oleh DEVI APRILANI SUHANDI Latar Belakang :Kejadian malaria knowlesi pada tahun 2004 mulai banyak dilaporkan negara-negara yang terletak di Asia Tenggara seperti Malaysia, Singapur, Thailand, termasuk Indonesia. Seringnya terjadi kesalahan diagnosis malaria knowlesi dikarenakan morfologi yang mirip dengan Plasmodium falciparum dan Plasmodium malariae membuat pemeriksaan mikroskopis tidaklah sensitif dan spesifik dalam mengidentifikasi Plasmodium knowlesi. Pemeriksaan berbasis biologi molekuler sudah banyak dikembangkan dalam mendiagnosis malaria knowlesi secara spesifik dan akurat yaitu dengan metode Polymerase Chain Reaction (PCR) Metode : Metode deskriptif digunakan dalam penelitian ini. Sampel penelitian berjumlah 34 sampel berasal dari Bahan Biologi Tersimpan (BBT) yang telah diambil pada tahun 2012 dari penderita malaria falciparum di Kabupaten Lahat, Provinsi Sumatera Selatan. Identifikasi Plasmodium knowlesi dilakukan dengan metode single step PCR di Laboratorium Biomolekuler FK Unila. Hasil dari penelitian ini diolah menggunakan perangkat lunak komputer. Hasil : Dari 34 sampel, hanya 32 sampel yang berhasil diamplifikasi karena 2 sampel yang tidak memenuhi kriteria inklusi dan eksklusi. Hasil dari keseluruhan sampel tidak ditemukan adanya band pada pembacaan elektroforesis. . Kesimpulan : Tidak ditemukan adanya Plasmodium knowlesi pada penderita malaria di Kabupaten Lahat, Sumatera Selatan Kata Kunci : Plasmodium knowlesi. Polymerase Chain Reaction (PCR)

Jenis Karya Akhir: Skripsi
Subyek: > QL Zoology
> QR Microbiology
Program Studi: Fakultas Kedokteran > Prodi Pendidikan Dokter
Pengguna Deposit: 68377388 . Digilib
Date Deposited: 05 Feb 2018 03:58
Terakhir diubah: 05 Feb 2018 03:58
URI: http://digilib.unila.ac.id/id/eprint/30178

Actions (login required)

Lihat Karya Akhir Lihat Karya Akhir