PREVALENSI CACING SALURAN PENCERNAAN KAMBING SABURAI PADA KELOMPOK TERNAK DI KECAMATAN GEDONG TATAAN KABUPATEN PESAWARAN

YOGIE RENALDY, 1214141080 (2018) PREVALENSI CACING SALURAN PENCERNAAN KAMBING SABURAI PADA KELOMPOK TERNAK DI KECAMATAN GEDONG TATAAN KABUPATEN PESAWARAN. Fakultas Pertanian, Universitas Lampung.

[img]
Preview
FIle PDF
ABSTRAK BAHASA INDONESIA + INGGRIS.pdf

Download (91Kb) | Preview
[img] FIle PDF
SKRIPSI FULL.pdf
Restricted to Hanya pengguna terdaftar

Download (1943Kb) | Minta salinan
[img]
Preview
FIle PDF
SKRIPSI TANPA BAB PEMBAHASAN.pdf

Download (1770Kb) | Preview

Abstrak

Penelitian yang dilaksanakan pada Kelompok Ternak Kambing Saburai di Kecamatan Gedong Tataan Kabupaten Pesawaran pada Agustus--September 2017 bertujuan untuk mengetahui prevalensi cacing saluran pencernaan. Metode penelitian yang digunakan adalah metode survei. Pengambilan data dilakukan dengan cara mengambil semua sampel feses yang berasal dari 83 ekor Kambing Saburai di Kelompok Ternak Budi Lestari dan Tunas Mekar Jaya. Pemeriksaan sampel feses dilakukan di Balai Veteriner Lampung menggunakan uji Mc. Master dan uji Sedimentasi. Data yang diperoleh dianalisis secara deskriptif. Hasil penelitian menunjukkan bahwa prevalensi cacing saluran pencernaan pada Kambing Saburai pada Kelompok Ternak di Kecamatan Gedong Tataan Kabupaten Pesawaran sebesar 61,44%. Prevalensi pada Kelompok Ternak Tunas Mekar Jaya sebesar 68,42% lebih tinggi dibandingkan pada Kelompok Ternak Budi Lestari sebesar 59,04%. Jenis cacing yang ditemukan pada Kambing Saburai pada Kelompok Ternak di Kecamatan Gedong Tataan Kabupaten Pesawaran berasal dari kelas Nematoda (Haemonchus sp., Mecistocirrus sp., Bunostomum sp., Oesophagustomum sp., Trichostrongylus sp. dan Strongyloides sp.) dan kelas Cestoda (Moniezia sp.).

Jenis Karya Akhir: Skripsi
Subyek: > Budidaya hewan
Program Studi: Fakultas Pertanian > Prodi Peternakan
Pengguna Deposit: 95041831 . Digilib
Date Deposited: 20 Feb 2018 03:22
Terakhir diubah: 20 Feb 2018 03:22
URI: http://digilib.unila.ac.id/id/eprint/30416

Actions (login required)

Lihat Karya Akhir Lihat Karya Akhir