PENGARUH PERSEPSI GLASS CEILING TERHADAP TURNOVER INTENTION YANG DIMEDIASI OLEH KEPUASAN KERJA DAN KOMITMEN ORGANISASI (Studi pada Perempuan yang Bekerja di Kantor Cabang Bank Danamon di Bandar Lampung)

SEPTI WURI ROSIANUR, 1416051108 (2018) PENGARUH PERSEPSI GLASS CEILING TERHADAP TURNOVER INTENTION YANG DIMEDIASI OLEH KEPUASAN KERJA DAN KOMITMEN ORGANISASI (Studi pada Perempuan yang Bekerja di Kantor Cabang Bank Danamon di Bandar Lampung). FAKULTAS ILMU SOSIAL DAN ILMU POLITIK, UNIVERSITAS LAMPUNG.

[img]
Preview
File PDF
ABSTRAK.pdf

Download (11Kb) | Preview
[img] File PDF
SKRIPSI FULL.pdf
Restricted to Hanya pengguna terdaftar

Download (6Mb)
[img]
Preview
File PDF
SKRIPSI TANPA BAB PEMBAHASAN.pdf

Download (5Mb) | Preview

Abstrak (Berisi Bastraknya saja, Judul dan Nama Tidak Boleh di Masukan)

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh variabel persepsi glass ceiling terhadap turnover intention yang dimediasi oleh kepuasan kerja dan komitmen organisasi pada perempuan yang bekerja di kantor cabang Bank Danamon di Bandar Lampung. Jenis penelitian eksplanasi ini menggunakan teknik pengambilan sampel populasi yaitu seluruh perempuan yang bekerja di kantor cabang Bank Danamon di Bandar Lampung yang berjumlah 43 orang. dengan menggunakan kuesioner. Metode analisis data dalam penelitian ini menggunakan Partial Least Square (PLS) dengan alat uji Smart PLS versi 3.2.7. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa terdapat tiga hipotesis yang berpengaruh secara signifikan yaitu persepsi glass ceiling terhadap kepuasan kerja, kepuasan kerja terhadap komitmen organisasi dan komitmen oganisasi terhadap turnover intention. Untuk kelima hipotesis lainnya tidak berpengaruh secara signifikan, hal itu menunjukkan bahwa peran variabel kepuasan kerja dan komitmen organisasi tidak memediasi secara penuh antara persepsi glass ceiling terhadap turnover intention pada perempuan yang bekerja di kantor cabang Bank Danamon di Bandar Lampung. Implementasinya untuk Bank Danamon di Bandar Lampung untuk menerapkan dan meningkatkan kepuasan kerja dan komitmen organisasi guna menghindari adanya persepsi glass ceiling untuk mengurangi tingkat turnover intention pada kantor cabang Bank Danamon di Bandar Lampung Kata Kunci: Persepsi Glass Ceiling, Turnover Intention, Kepuasan Kerja dan Komitmen Organisasi IMPACT OF GLASS CEILING PERCEPTION ON TURNOVER INTENTION MEDIATED BY JOB SATISFACTION AND ORGANIZATIONAL COMMITMENT (Study on WomenWorking in Branch Office of Danamon Bank at Bandar Lampung) The purpose of this study is determining the impact of glass ceiling perception on turnover intention mediated by job satisfaction and organizational commitment on women working in branch office of Danamon Bank at Bandar Lampung. The type of this explanation is using population sampling technique for taking all women working in branch office of Danamon Bank at Bandar Lampung numbered 43 respondents by questioner. Data analysis method in this research using Partial Least Square (PLS) with test tool Smart PLS version 3.2.7. The findings of this study that three hypotheses have significant impact, there are glass ceiling perception between job saticfaction, job satisfaction between organizational commitment and organizational commitment between turnover intention. For five hypotheses other have not significant impact, this suggests that the role of job satisfaction and organizational commitment as mediating variable is have not full mediating between glass ceiling perception as independent variables and turnover intention as dependent variables on women working in branch office of Danamon Bank at Bandar Lampung. Implementations for the office of Danamon Bank at Bandar Lampung is apply job satisfaction and commitment organizational to avoid glass ceiling perception to reduce level of turnover intention on women working in branch office of Danamon Bank at Bandar Lampung. Key Word: Glass Ceiling Perception, Turnover Intention, Job Saisfaction and Organizational Commitment

Jenis Karya Akhir: Skripsi
Subyek:
Program Studi: Fakultas ISIP > Prodi Ilmu Administrasi Bisnis
Pengguna Deposit: 201852810 . Digilib
Date Deposited: 31 May 2018 04:15
Terakhir diubah: 31 May 2018 04:15
URI: http://digilib.unila.ac.id/id/eprint/31525

Actions (login required)

Lihat Karya Akhir Lihat Karya Akhir