REBHECA PARAMITHA KARUNDENG, 1411031103 (2018) Analisis Perbandingan Tarif Rawat Inap Berdasarkan Metode Activity Based Costing dan Metode Traditional Costing (Studi Pada Rumah Sakit XYZ). FAKULTAS EKONOMI DAN BISNIS, UNIVERSITAS LAMPUNG.
|
File PDF
ABSTRAK.pdf Download (85Kb) | Preview |
|
File PDF
SKRIPSI FULL.pdf Restricted to Hanya pengguna terdaftar Download (1224Kb) |
||
|
File PDF
SKRIPSI TANPA BAB PEMBAHASAN.pdf Download (1225Kb) | Preview |
Abstrak (Berisi Bastraknya saja, Judul dan Nama Tidak Boleh di Masukan)
Pemerintah daerah sekarang ini sedang mencoba mencari formula untuk menetapkan standar biaya dalam anggaran. Salah satu pendekatan yang dikembangkan sebagai dasar untuk menetapkan standar biaya yaitu pendekatan berbasis aktivitas. Diharapkan bahwa penggunaan Activity Based Costing (ABC) dapat memberikan gambaran mengenai perhitungan biaya secara efisien dan efektif. Penelitian ini bertujuan untuk membandingan tarif berdasarkan Activity Based Costing System dan Traditional Costing System dan juga membandingkan efisiensi berdasarkan Activity Based Costing System dan Traditional Costing System. Objek penelitian dalam penelitian ini adalah Rumah Sakit XYZ yang merupakan salah satu rumah sakit daerah yang berada di Provinsi Lampung. Teknik analisis data yang digunakan adalah teknik analisis deskriptif dengan pendekatan komparatif. Hasil penelitian menunjukkan bahwa activity based costing menghasilkan perhitungan yang lebih efisien dibandingkan traditional costing. Hal ini dikarenakan metode Activity Based Costing menghitung setiap biaya berdasarkan masing-masing aktivitas dengan dasar alokasi yang berbeda untuk setiap aktivitasnya. Selain itu terdapat perbedaan tarif yang dihitung dengan menggunakan metode activity based costing dengan tarif yang dihitung dengan menggunakan metode traditional costing. Hal ini dikarenakan perbedaan metode dalam perhitungan biaya yang dibebankan yang telah ditetapkan oleh rumah sakit dengan biaya yang dibebankan yang dihitung dengan menggunakan metode activity based costing Kata kunci : Tarif Rawat Inap, Efisiensi, Activity Based Costing abstract Local governments are currently trying to find a formula to set cost standards in the budget. One approach developed as a basis for setting cost standards is the activity-based approach. It is expected that the use of Activity Based Costing (ABC) can provide an overview of cost calculations efficiently and effectively. This study aims to compare rates based on Activity Based Costing System and Traditional Costing System and compare the efficiency based on Activity Based Costing System and Traditional Costing System. The object of this research is XYZ Hospital which is one of the regional hospitals located in Lampung Province. Data analysis technique used is descriptive analysis technique with comparative approach. The results show that activity-based costing produces more efficient calculations than traditional costing. This happens because Activity Based Costing method calculates each cost based on each activity with different allocation basis for each activity. In addition, there is a difference in tariffs calculated using the activity based costing method with the tariff calculated using the traditional costing method. This happens because the different method in the calculation of the applied cost charged by the hospital is calculated by using activity-based costing method Keywords: Inpatient Rate, Efficiency, Activity Based Costing
Jenis Karya Akhir: | Skripsi |
---|---|
Subyek: | > HJ Public Finance |
Program Studi: | Fakultas Ekonomi dan Bisnis > Prodi S1-Akuntansi |
Pengguna Deposit: | 201831162 . Digilib |
Date Deposited: | 07 Jun 2018 03:21 |
Terakhir diubah: | 07 Jun 2018 03:21 |
URI: | http://digilib.unila.ac.id/id/eprint/31618 |
Actions (login required)
Lihat Karya Akhir |