MUKHLISIN, 1221011042 (2018) ANALISIS BAURAN PEMASARAN TERHADAP KEPUASAN WISATAWAN DOMESTIK OBYEK WISATA PEMANDIAN WAY BELERANG KALIANDA. Masters thesis, UNIVERSITAS LAMPUNG.
|
File PDF
1. ABSTRAK.pdf Download (153Kb) | Preview |
|
File PDF
2. TESIS FULL.pdf Restricted to Hanya pengguna terdaftar Download (3823Kb) |
||
|
File PDF
3. TESIS FULL TANPA BAB PEMBAHASAN.pdf Download (3823Kb) | Preview |
Abstrak (Berisi Bastraknya saja, Judul dan Nama Tidak Boleh di Masukan)
ABSTRAK ANALISIS BAURAN PEMASARAN TERHADAP KEPUASAN WISATAWAN DOMESTIK OBYEK WISATA PEMANDIAN WAY BELERANG KALIANDA Oleh Mukhlisin Sektor pariwisata memiliki efek positif pada industri yang bergerak dan menunjang sektor pariwisata. Lampung Selatan merupakan salah satu Kabupaten di Provinsi Lampung memiliki beberapa obyek wisata yang cukup terkenal, diantaranya adalah Pemandian Air Panas Way Belerang. Obyek wisata ini jika dikelola dengan baik akan mampu menghasilkan pendapatan bagi Kabupaten Lampung Selatan. Kunjungan wisatawan yang relatif banyak sudah saatnya perlu ditunjang dengan penyediaan sarana transportasi dan prasarana yang ada di obyek wisata. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh bauran pemasaran yang dimiliki obyek wisata Pemandian Way Belerang Kalianda terhadap tingkat kepuasan wisatawan domestik. Penelitian ini dianalisis dengan menggunakan analisis regresi linier berganda. Data yang digunakan dalam penelitian ini menggunakan data primer yang diperoleh dari jawaban 100 wisatawan obyek wisata Pemandian Way Belerang Kalianda. Kesimpulan yang didapatkan dari penelitian ini, menunjukkan bahwa indikator bauran pemasaran seperti product, people dan physical evidence memiliki pengaruh terhadap kepuasan wisatawan domestik di obyek wisata Pemandian Way Belerang Kalianda, sedangkan variabel price, place, promotion dan process memiliki pengaruh terhadap kepuasan wisatawan domestik di obyek wisata Pemandian Way Belerang Kalianda. Implikasi yang didapatkan dari penelitian ini, ialah pihak pengelola obyek wisata Pemandian Way Belerang Kalianda disarankan untuk lebih memperhatikan dan meningkatkan kebersihan di kolam pemandian Way Belerang, membuat program – program penawaran diskon atau promo paket kunjungan yang lebih sesuai yang dapat menarik wisatawan, melakukan promosi yang lebih gencar, melakukan penilaian ulang secara menyeluruh kemudian menyusun paket wisata yang dapat lebih menarik wisatawan dan memberikan pengembangan dan pelatihan kepada petugas obyek wisata agar dapat menunjukkan pelayanan yang lebih baik kepada wisatawan, memperbaiki dan melengkapi fasilitas yang dimiliki oleh kolam pemandian Way Belerang. Kata Kunci: bauran pemasaran, kepuasan wisatawan. ABSTRACT Marketing Mix Analysis On Domestic Tourist Satisfaction Domestik in Way Belerang Kalianda Hot Water Fountain By Mukhlisin Tourism sector have positive effect on the industry that supporting the tourism. South Lampung is one of districts in Lampung province that having potential tourism spot such as Way Belerang Hot Water Fountain. If this tourist attraction is managed properly, it will be able to generate income for South Lampung district. The tourists patronage level to this tourist attraction who are relatively high is needs to be supported by the district with transportation and infrastructure that exist in the attractions. The purpose of this study is analyzing the influence of marketing mix on Way Belerang Kalianda Hot Water Fountain domestic tourist satisfaction. This study is analyzed using multiple regression analysis. The data that used in this study is acquired from 100 Way Belerang Kalianda Hot Water Fountain domestic tourist response. The conclusion of this study is the marketing mix indicators such as product, people and physical evidence have a significant influence on the Way Belerang Kalianda Hot Water Fountain domestic tourist satisfaction, whereas the marketing mix indicators such as price, place, promotion and process does not have any significant influence on the Way Belerang Kalianda Hot Water Fountain domestic tourist satisfaction. Implication of this study is Way Belerang Kalianda Hot Water Fountain managers suggested to enhance the sanity in the location, creating discount programs or vacation promo that more suitable for the tourist, arranging more intense promotion, evaluating and rearranging the tour package that more interesting, give development training for the tour employee, fixing and adding facility in Way Belerang Kalianda Hot Water Fountain. Keywords: marketing mix, tourist satisfaction.
Jenis Karya Akhir: | Tesis (Masters) |
---|---|
Subyek: | > HD Industries. Land use. Labor > HD28 Management. Industrial Management |
Program Studi: | Fakultas Ekonomi dan Bisnis > Magister Manajemen S2 |
Pengguna Deposit: | 201899044 . Digilib |
Date Deposited: | 30 Jun 2018 03:59 |
Terakhir diubah: | 30 Jun 2018 03:59 |
URI: | http://digilib.unila.ac.id/id/eprint/31906 |
Actions (login required)
Lihat Karya Akhir |