ANTIDUMPING CHINA TERHADAP PRODUK AYAM BROILER AMERIKA SERIKAT TAHUN 2010-2016

YOLANDA DWI PUTRI, 1416071083 (2019) ANTIDUMPING CHINA TERHADAP PRODUK AYAM BROILER AMERIKA SERIKAT TAHUN 2010-2016. FAKULTAS ILMU SOSIAL DAN ILMU POLITIK, UNIVERSITAS LAMPUNG.

[img]
Preview
File PDF
1. ABSTRAK.pdf

Download (39Kb) | Preview
[img] File PDF
2. SKRIPSI FULL.pdf
Restricted to Hanya staf

Download (2634Kb)
[img]
Preview
File PDF
3. SKRIPSI TANPA BAB PEMBAHASAN.pdf

Download (2343Kb) | Preview

Abstrak (Berisi Bastraknya saja, Judul dan Nama Tidak Boleh di Masukan)

Penelitian pada skripsi ini bertujuan untuk menganalisis peran China dalam memberlakukan kebijakan antidumping kepada produk ayam broiler Amerika Serikat pada tahun 2010-2016. Penelitian ini memiliki tujuan untuk mengetahui penyebab dari kepentingan China dalam perdagangan ayam broiler pasca diberlakukannya kebijakan antidumping terhadap produk ayam broiler Amerika Serikat (AS) yang diduga adanya penyebab dibalik diberlakukannya kebijakan tersebut. Penelitian ini menggunakan teori merkantilisme, teori kebijakan luar negeri, dan dibantu dengan penggunaan konsep antidumping dan kepentingan nasional yang merupakan konsep penunjang pada penelitian terkait dengan antidumping China. Penelitian ini merupakan penelitian kualitatif dekrisptif dengan menggunakan teknik pengumpulan data (studi pustaka) dan dokumentasi. Analisis dalam penelitian ini adalah analisis melalui data sekunder. Untuk membuktikan validitas data, penelitian ini menggunakan triangulasi sumber data. Teknis analisis yang digunakaan dalam penelitian ini yaitu reduksi data, penyajian data, dan pengambilan kesimpulan. Hasil dari penelitian ini yaitu adanya penyebab internal dan eksternal atas diberlakukannya antidumping yang diterima AS pada tahun 2010-2016 yaitu impor ayam broiler China dari tahun ke tahun semakin meningkat. Dan adanya faktor pendorong Kebijakan Luar Negeri (Kepentingan China) yaitu mengenai proteksionisme atau strategi bisnis terhadap produk ayam broiler China. Berdasarkan penyebab yang disebutkan, dapat disimpulkan bahwa proteksionisme merupakan penyebab yang dominan atas diberlakukannya antidumping China tahun 2010-2016. Panel WTO mengatakan bahwa China tidak memiliki bukti dan data yang kuat untuk membuktikan bahwa China telah melakukan dumping. Penelitian ini membuktikan bahwa tidak ada alasan yang relevan untuk China mengenakan antidumping pada produk ayam broiler AS. Dalam empat kali pertemuan di panel WTO, AS dinyatakan menang dan China diminta oleh panel untuk menarik kembali kebijakan antidumping yang telah diterapkan. Kata Kunci: Antidumping, Perdagangan Internasional, WTO, Ayam Broiler, China, Amerika Serikat The research in this paper aims to analyze the role of China in imposing an antidumping policy on US broiler chicken products in 2010 to 2016. This study aims to find out the cause of Chinese interests in the trade of broiler chickens after the enactment of an antidumping policy on broiler chicken products in the United States (US) which is suspected to be the cause behind the implementation of the policy. This study uses the theory of mercantilism, foreign policy theory, and it is assisted by the use of antidumping concept and national interests which are supporting concepts in research related to Chinese antidumping. This research is a qualitative descriptive study by using data collection techniques (literature study) and documentation. The analysis in this study is an analysis through secondary data. To prove the validity of the data, this study uses triangulation of data sources. The technical analysis used in this research is reduction data, presentation data, and drawing conclusions. The results of this study are the existence of internal and external causes for the implementation of antidumping received by the US in 2010 to 2016, that is the import of Chinese broiler chickens from year to year is increasing. And there are factors driving the Foreign Policy (Chinese Interest), namely regarding protectionism or business strategies for Chinese broiler chicken products. Based on the causes mentioned, it can be concluded that protectionism is the dominant cause of the enactment of Chinese antidumping in 2010 to 2016. The WTO panel said that China did not have evidence and strong data to prove that China had carried out dumping. This research proves that there is no relevant reason for China to apply antidumping to US broiler chicken products. In four meetings at the WTO panel, the US was declared victorious and China was asked by the panel to withdraw the antidumping policy that had been implemented. Keywords: Antidumping, International Trade, WTO, Broiler Chicken, China, United States

Jenis Karya Akhir: Skripsi
Subyek: > H Social Sciences (General)
Program Studi: Fakultas ISIP > Prodi S1-Hubungan Internasional
Pengguna Deposit: UPT . Desi Zulfi Melasari
Date Deposited: 15 Mar 2022 01:57
Terakhir diubah: 15 Mar 2022 01:57
URI: http://digilib.unila.ac.id/id/eprint/54524

Actions (login required)

Lihat Karya Akhir Lihat Karya Akhir