PENGARUH STRUKTUR MODAL DAN PROFITABILITAS TERHADAP PERTUMBUHAN PERUSAHAAN PADA PERUSAHAAN BUMN YANG GO PUBLIC DI BURSA EFEK INDONESIA TAHUN 2012 – 2016

Ita Hayuningtyas, 1211011078 (2019) PENGARUH STRUKTUR MODAL DAN PROFITABILITAS TERHADAP PERTUMBUHAN PERUSAHAAN PADA PERUSAHAAN BUMN YANG GO PUBLIC DI BURSA EFEK INDONESIA TAHUN 2012 – 2016. FAKULTAS EKONOMI DAN BISNIS, UNIVERSITAS LAMPUNG.

[img]
Preview
FIle PDF
ABSTRAK (ABSTRACT).pdf

Download (113Kb) | Preview
[img] FIle PDF
SKRIPSI FULL.pdf
Restricted to Hanya staf

Download (4Mb)
[img]
Preview
FIle PDF
SKRIPSI TANPA BAB PEMBAHASAN.pdf

Download (3839Kb) | Preview

Abstrak

Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui kinerja struktur modal (LTDER) dan profitabilitas (ROE) yang berpengaruh terhadap pertumbuhan perusahaan yang diukur dengan perubahan total aktiva (PTA). Penelitian ini menggunakan data sekunder yang diperoleh dari perusahaan BUMN yang go public di Bursa Efek Indonesia (BEI). Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh perusahaan BUMN yang go public di Bursa Efek Indonesia. Sampel dalam penelitian ini diperoleh sebanyak 9 perusahaan BUMN dengan menggunakan metode purposive sampling. Teknik analisis yang digunakan adalah analisis regresi berganda dengan menggunakan alat analisis Eviews 9. Hasil penelitian menunjukkan kemampuan variabel independen (LTDER dan ROE) dalam menjelaskan variabel dependen (perubahan total aktiva) yaitu sebesar 40,63%, sisanya 59,37% dijelaskan oleh variabel model regresi yang tidak diuji dalam penelitian ini. Hasil uji T, baik struktur modal ataupun profitabilitas tidak memiliki pengaruh signifikan terhadap pertumbuhan perusahaan. Kata Kunci : Struktur Modal, Long Term Debt Equity Ratio (LTDER), Profitabilitas, Return On Equity (ROE), Pertumbuhan Perusahaan (Perubahan Total Aktiva) The purpose of this study was to determine the performance of capital structure (LTDER) and profitability (ROE) that affect the company's growth as measured by changes in total assets. This study uses secondary data obtained from state-owned companies that go public on the Indonesia Stock Exchange (IDX). The population in this study were all state-owned companies that went public on the Indonesia Stock Exchange. The sample in this study obtained 9 state-owned companies using purposive sampling method. The analysis technique used is multiple regression analysis using analytical tools Eviews 9. The results showed the ability of independent variables (LTDER and ROE) in explaining the dependent variable (change in total assets) that is equal to 40.63%, the remaining 59.37% is explained by regression model variables that were not tested in this study. T test results, both capital structure and profitability do not have a significant influence on company growth. Keywords : Capital Structure, Long Term Debt Equity Ratio (LTDER), Profitability, Return on Equity (ROE), Growth (Changes in Total Assets)

Jenis Karya Akhir: Skripsi
Subyek: > HB Economic Theory
Program Studi: Fakultas Ekonomi dan Bisnis > Prodi S1-Manajemen
Pengguna Deposit: UPT . Teti Novianti
Date Deposited: 17 Mar 2022 06:08
Terakhir diubah: 17 Mar 2022 06:08
URI: http://digilib.unila.ac.id/id/eprint/54843

Actions (login required)

Lihat Karya Akhir Lihat Karya Akhir