EFEKTIVITAS EKSTRAK ETANOL BUAH VANILI (Vanilla planifolia Andrews) TERHADAP PENURUNAN KADAR KOLESTEROL PADA MENCIT (Mus musculus L.) JANTAN

RINA MARYANI, 1517021161 (2019) EFEKTIVITAS EKSTRAK ETANOL BUAH VANILI (Vanilla planifolia Andrews) TERHADAP PENURUNAN KADAR KOLESTEROL PADA MENCIT (Mus musculus L.) JANTAN. FAKULTAS MATEMATIKA DAN ILMU PENGETAHUAN ALAM, UNIVERSITAS LAMPUNG.

[img]
Preview
File PDF
ABSTRAK.pdf

Download (154Kb) | Preview
[img] File PDF
SKRIPSI FULL.pdf
Restricted to Hanya staf

Download (2839Kb)
[img]
Preview
File PDF
SKRIPSI TANPA BAB PEMBAHASAN.pdf

Download (2840Kb) | Preview

Abstrak (Berisi Bastraknya saja, Judul dan Nama Tidak Boleh di Masukan)

Kolesterol merupakan senyawa steroid utama pada jaringan hewan. Kolesterol di dalam tubuh sangat penting bagi membran sel dan lipoprotein plasma, serta sebagai prekursor bagi hormon-hormon reproduksi, vitamin D dan asam empedu. Hiperkolesterolemia adalah kondisi dimana kadar kolesterol dalam darah tinggi yang disebabkan oleh konsumsi tinggi lemak. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui kemampuan dari ekstrak etanol buah vanili (Vanilla planifolia Andrews) dalam menurunkan kadar kolesterol darah pada mencit (Mus musculus L.) jantan setelah pemberian pakan yang tinggi lemak pada mencit (Mus musculus L.) jantan. Penelitian dilaksanakan pada bulan Februari – April 2019 di Laboratorium Zoologi dan Botani Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam Universitas Lampung. Rancangan penelitian yang digunakan yaitu Rancangan Acak Lengkap (RAL). Mencit dibagi dalam 5 kelompok perlakuan dengan 4 kali ulangan yang terdiri dari 3 kelompok perlakuan (P1, P2 iii dan P3) dan 2 kelompok kontrol (kontrol - dan kontrol +). Pada P1 diberikan dosis yaitu 50mg/kgBB, P2 yaitu 100mg/kgBB dan P3 yaitu 200 mg/kgBB, sedangkan pada kontrol positif (+) diberikan simvastatin dan kontrol (–) hanya dengan aquades. Analisis penelitian dilakukan dengan ANOVA pola searah dengan taraf signifikasi α = 5% dan dilanjutkan dengan uji BNT pada taraf signifikasi α =5%. Hasil penelitian menunjukkan bahwa ekstrak etanol buah vanili mampu menurunkan kadar kolesterol pada masing – masing perlakuan (P1, P2, dan P3 ) berturut – turut sebesar 43 mg/dl, 49,25 mg/dl dan 41,80 mg/dl. Kemampuan ekstrak etanol buah vanili dan simvastatin mempunyai pengaruh yang sama dalam menurunkan kadar kolesterol pada mencit jantan. Kata Kunci : Hiperkolesterolemia, Kolesterol, Vanilla planifolia Andrews, Vanilin.

Jenis Karya Akhir: Skripsi
Subyek: > QH Natural history > QH301 Biology
Program Studi: FAKULTAS MIPA > Prodi Biologi
Pengguna Deposit: . . Yulianti
Date Deposited: 22 Mar 2022 05:26
Terakhir diubah: 22 Mar 2022 05:26
URI: http://digilib.unila.ac.id/id/eprint/55354

Actions (login required)

Lihat Karya Akhir Lihat Karya Akhir