M FAHREMI AKBAR, 1516051100 (2019) PERBANDINGAN SINYAL MEMBELI DAN MENJUAL SECARA MANUAL DAN MOVING AVERAGE CONVERGENCE DIVERGENCE PADA PERDAGANGAN SAHAM : PENDEKATAN ANALISIS TEKNIKAL (Studi pada Perusahaan Sub-Sektor Pertambangan Batu Bara yang Terdaftar di Bursa Efek Indonesia 2017-2018). Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik, Universitas Lampung.
|
File PDF
ABSTRAK.pdf Download (2491Kb) | Preview |
|
File PDF
SKRIPSI FULL.pdf Restricted to Hanya staf Download (3037Kb) |
||
|
File PDF
SKRIPSI TANPA BAB PEM,BAHASAN.pdf Download (3038Kb) | Preview |
Abstrak (Berisi Bastraknya saja, Judul dan Nama Tidak Boleh di Masukan)
Penelitian ini bertujuan menguji keakuratan analisis teknikal dengan indikator Moving Average Convergence Divergence (MACD) untuk menentukan sinyal membeli dan menjual dalam perdagangan saham. Sinyal membeli dan menjual didapatkan dari perpotongn garis MACD dengan garis sinyal berdasarkan format MACD standar. Konsep pada penelitian ini adalah mencari sinyal membeli dan menjual menggunakan MACD dan secara manual. Populasi dalam penelitian ini adalah perusahaan sub-sektor pertambangan batu bara yang terdaftar di BEI tahun 2017-2018. Teknik pemilihan sampel yaitu dengan metode purposive sampling. Berdasarkan kriteria-kriteria yang telah ditentukan, diperoleh 9 perusahaan sebagai sampel. Jenis data yang digunakan yaitu berupa grafik pergerakan harga saham dan harga saham harian perusahaan yang diperoleh dari investing.com. Teknik analisis data menggunakan analisis komparatif. Hasil penelitian menunjukkan bahwa sinyal membeli dan menjual secara manual dan menggunakan MACD tidak signifikan. Format MACD yang digunakan adalah format standar dengan garis MACD dari EMA 26 - EMA 12 dan garis sinyal dari EMA 9, sehingga didapatkan hasil sinyal membeli dan menjual yang akurat. EMA (Exponential Moving Average) adalah indikator yang digunakan untuk menentukan support dan resistance. Kata kunci: Analisis Teknikal, Indikator Moving Average Convergence Divergence, Sinyal Membeli dan Menjual, Perdagangan Saham, Exponential Moving Average. This study aims to test the accuracy of technical analysis indicators Moving Average Convergence Divergence (MACD) to determine buy and sell signals in stock trading. Buy and sell signals obtained from MACD line with the signal line based on the standard MACD format. The concept of this research is to find buy and sell signals manually and using MACD. The population in this study is a sub company of coal mining listed on the Stock Exchange in 2017- 2018. Sample selection technique is purposive sampling method. Based on the criteria that have been determined, acquired nine companies in the sample. The type of data that is used in the form of stock price movement chart and the daily stock price of companies acquired from Investing.com. Data were analyzed using comparative analysis. The results showed that the buy and sell signals before and after the MACD insignificant. MACD format used is the standard format with the MACD line of EMA 26 - EMA 12 and EMA signal line from 9 to obtain the results of buy and sell signals are accurate. EMA is an indicator used to determine support and resistance. Keywords: Technical Analysis, Moving Average Convergence Divergence, buying and selling signal, Stock exchange, Exponential Moving Average.
Jenis Karya Akhir: | Skripsi |
---|---|
Subyek: | |
Program Studi: | Fakultas ISIP > Prodi Ilmu Administrasi Bisnis |
Pengguna Deposit: | UPT . Digilib3 |
Date Deposited: | 24 Mar 2022 03:39 |
Terakhir diubah: | 24 Mar 2022 03:39 |
URI: | http://digilib.unila.ac.id/id/eprint/55688 |
Actions (login required)
Lihat Karya Akhir |