PENGARUH FUNGISIDA BENOMIL TERHADAP PERKECAMBAHAN DAN PANJANG KECAMBAH KONIDIA Peronosclerospora sp. SERTA INTENSITAS PENYAKIT BULAI PADA TANAMAN JAGUNG (Zea mays L.)

NIA AGUSTIN, 1414121169 (2019) PENGARUH FUNGISIDA BENOMIL TERHADAP PERKECAMBAHAN DAN PANJANG KECAMBAH KONIDIA Peronosclerospora sp. SERTA INTENSITAS PENYAKIT BULAI PADA TANAMAN JAGUNG (Zea mays L.). FAKULTAS PERTANIAN, UNIVERSITAS LAMPUNG.

[img]
Preview
File PDF
ABSTRAK.pdf

Download (49Kb) | Preview
[img] File PDF
SKRIPSI FULL.pdf
Restricted to Hanya staf

Download (1414Kb)
[img]
Preview
File PDF
SKRIPSI TANPA BAB PEMBAHASAN.pdf

Download (1214Kb) | Preview

Abstrak (Berisi Bastraknya saja, Judul dan Nama Tidak Boleh di Masukan)

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh fungisida berbahan aktif benomil dalam menekan perkecambahan dan panjang kecambah konidia Peronosclerospora sp serta intensitas penyakit bulai pada tanaman jagung. Penelitian ini terdiri dari tiga percobaan yang meliputi in vitro, in vivo I, dan in vivo II. Percobaan pertama dilakukan secara in vitro yang disusun dalam rancangan acak lengkap (RAL) yang terdiri dari dua perlakuan, yaitu perlakuan tanpa fungisida sebagai kontrol dan perlakuan menggunakan fungisida. Kemudian percobaan kedua dan ketiga dilakukan secara in vivo . Percobaan in vivo 1 dan in vivo II disusun dengan rancangan acak kelompok (RAL) dengan dua perlakuan. Data yang diperoleh dari hasil pengamatan pada percobaan pertama (in vitro) kedua (in vivo 1) dan percobaan ketiga (in vivo II) dianalisis secara statistik dengan menggunakan uji-t. Hasil penelitian menunjukkan bahwa fungisida berbahan aktif benomil menekan perkecambahan konidia Nia Agustin Peronosclerospora maydis secara in vitro. Aplikasi fungisida benomil berpengaruh nyata dalam menekan keparahan dan keterjadian penyakit bulai jagung pada in vivo I dan berpengaruh nyata dalam menekan kepadatan penyakit bulai pada in vivo II. Kata Kunci : benomil, bulai, fungisida, Peronosclerospora maydis.

Jenis Karya Akhir: Skripsi
Subyek: > Pertanian ( Umum )
Program Studi: Fakultas Pertanian dan Pascasarjana > Prodi Agroteknologi
Pengguna Deposit: UPT . Desi Zulfi Melasari
Date Deposited: 25 Mar 2022 07:38
Terakhir diubah: 25 Mar 2022 07:38
URI: http://digilib.unila.ac.id/id/eprint/55871

Actions (login required)

Lihat Karya Akhir Lihat Karya Akhir