DELIA PUSPITASARI, 1512011090 (2019) IDENTIFIKASI HUKUM TERHADAP KONSEP CREATING SHARED VALUE (CSV) DALAM PELAKSANAAN KERJA SAMA ANTARA PT GREAT GIANT PINEAPPLEDAN PETANI JAMBU BANGKOK DI KABUPATEN TANGGAMUS. Fakultas Hukum, Universitas Lampung.
|
File PDF
ABSTRAK.pdf Download (84Kb) | Preview |
|
File PDF
SKRIPSI FULL.pdf Restricted to Hanya staf Download (2405Kb) |
||
|
File PDF
SKRIPSI TANPA BAB PEMBAHASAN.pdf Download (1642Kb) | Preview |
Abstrak (Berisi Bastraknya saja, Judul dan Nama Tidak Boleh di Masukan)
Perusahaan yang menjalankan kegiatan usahanya berkaitan dengan sumber daya alam wajib melaksanakan Tanggung Jawab Sosial dan Lingkungan/Corporate Social Responsibility (CSR) sebagaimana yang telah diamanatkan dalam Pasal 74 Undang-Undang No. 40 Tahun 2007 tentang Perseroan Terbatas. PT Great Giant Pineapple (PT GGP) merupakan perusahaan yang telah menerapkan CSR dengan konsep baru yaitu konsep Creating Shared Value (CSV). Penerapan konsep CSV oleh PT GGP dilakukan dalam bentuk kerja sama dengan Vendor dan Petani Jambu Bangkok yang terdapat di Kabupaten Tanggamus. Permasalahan dalam skripsi ini yaitu tentang syarat dan prosedur menjadi mitra, hak dan kewajiban para pihak, serta penyelesaian sengketa yang timbul dalam penerapan CSV. Jenis penelitian yang digunakan adalah jenis penelitian normatif empiris dengan tipe penelitian deskriptif. Pendekatan masalah yaitu yuridis empiris. Data dan sumber data bersumber dari data primer yang didapat dari lokasi penelitian dan data sekunder yang terdiri dari bahan hukum primer, bahan hukum sekunder, dan bahan hukum tersier yang kemudian dianalisis secara kualitatif. Hasil penelitian menunjukkan bahwa syarat untuk bermitra yaitu Vendor harus memiliki lahan pertanian pribadi minimal 15 hektar, fotokopi KK dan KTP, NPWP, serta bank yang ditunjuk oleh perusahaan. Prosedur dalam bermitra yaitu perusahaan akan melakukan pengecekan ke lahan pertanian kemudian dibuatlah perjanjian kerja sama dalam bentuk tertulis. Apabila Vendor mampu memenuhi persyaratan luas lahan tersebut maka Vendor dapat melakukan kemitraan secara langsung dengan perusahaan, namun jika Vendor tidak mampu maka diperbolehkan untuk melakukan kerja sama dengan petani lain. Vendor mengajak para petani untuk bekerja sama dengan syarat harus memiliki lahan pertanian dan fotokopi KK dan KTP. Prosedur selanjutnya yaitu dibuatlah perjanjian kerja sama secara lisan. Hak dan kewajiban masing-masing pihak yaitu PT GGP memberikan bibit jambu kepada petani maka petani harus menjual hasil panennya ke perusahaan melalui Vendor. Apabila timbul sengketa dalam pelaksanaan CSV ini, maka para pihak akan menyelesaikan dengan cara musyawarah kekeluargaan. Kata Kunci: PT GGP, Kerja Sama, Creating Shared Value (CSV). Companies that carry out their business activities related to natural resources must carry out Corporate Social Responsibility (CSR) issued has been mandated in Article 74 of Law No. 40 of 2007 concerning Limited Liability Companies. PT Great Giant Pineapple (PT GGP) is a company that has implemented CSR with a new concept, the concept is Creating Shared Value (CSV). The implementation of the CSV concept was carried out by PT GGP in the form of partnerships with vendors and the collaboration between Vendors and Guava Bangkok Farmers was carried out in Tanggamus District. The problem in this research are about the requirements and procedures of being partners, the rights and obligations of the parties, and resolving disputes that arise in applying CSV. The type of research used a type of empirical normative research with a type of descriptive research type. Approach to the problem is empirical juridical. The data used in this study are primary data obtained from research and secondary data consisting of primary legal materials, secondary legal materials, and tertiary legal materials which are then analyzed qualitatively. The results of the research show the requirement, namely vendors must have a minimum of 15 hectares of private agricultural land, photocopies of family card and identity card, taxpayer registration number, and banks appointed by the company. Procedures is namely the company will check the agricultural land and then make a cooperation agreement in the requested form. If the vendor is able to meet broad requirements, the vendor can make a direct partnership with the company, but if the vendor is not able, the vendor allows to cooperate with other farmers. Vendors invite farmers to work together with the requirement to have agriculture and a photocopy of family card and identity card. The next procedures is a cooperation agreement is made orally. The rights and obligations of each party, namely PT GGP to provide guava seeds to vendors and then received by vendors to farmers, the farmers must sell their crops to the company through vendors. If an agreement arises in CSV for a good partnership between PT GGP and vendors or vendors with guava farmers, then the parties will settle by means of family consultations. Keywords: PT GGP, Cooperation, Creating Shared Value (CSV).
Jenis Karya Akhir: | Skripsi |
---|---|
Subyek: | |
Program Studi: | Fakultas Hukum > Prodi Ilmu Hukum S1 |
Pengguna Deposit: | UPT . Digilib6 |
Date Deposited: | 24 Mar 2022 15:24 |
Terakhir diubah: | 24 Mar 2022 15:24 |
URI: | http://digilib.unila.ac.id/id/eprint/55933 |
Actions (login required)
Lihat Karya Akhir |