EFEKTIVITAS FORMASI TEMPAT DUDUK TIPE U DAN CHEVRON TERHADAP HASIL BELAJAR PESERTA DIDIK PADA MATERI POKOK JARINGAN TUMBUHAN

Novy Kusuma Wardani, 1413024058 (2019) EFEKTIVITAS FORMASI TEMPAT DUDUK TIPE U DAN CHEVRON TERHADAP HASIL BELAJAR PESERTA DIDIK PADA MATERI POKOK JARINGAN TUMBUHAN. FKIP , UNIVERSITAS LAMPUNG.

[img]
Preview
File PDF
ABSTRAK.pdf

Download (11Kb) | Preview
[img] File PDF
SKRIPSI FULL.pdf
Restricted to Hanya staf

Download (2259Kb)
[img]
Preview
File PDF
SKRIPSI TANPA BAB PEMBAHASAN.pdf

Download (1949Kb) | Preview

Abstrak (Berisi Bastraknya saja, Judul dan Nama Tidak Boleh di Masukan)

Penelitian ini bertujuan mengetahui efektivitas formasi tempat duduk terhadap hasil belajar peserta didik pada materi pokok jaringan tumbuhan pada peserta didik kelas XI semester ganjil SMAN 3 Metro Tahun Pelajaran 2018/2019. Desain penelitian ini adalah pretes-postes non ekuivalen. Sampel dalam penelitian ini adalah peserta didik kelas XI (XI IPA 1, XI IPA 2, dan XI IPA 3) yang diambil dengan teknik purposive sampling. Data penelitian berupa hasil belajar peserta didik (aspek afektif, aspek kognitif, dan aspek psikomotorik) yang diperoleh melalui lembar penilaian diri aspek afektif, lembar tes (pretes dan postes), dan lembar pengamatan aspek psikomotorik peserta didik. Data hasil belajar aspek kognitif dianalisis dengan uji One-Way ANOVA yang dilanjutkan dengan uji Independent Sample t-test pada taraf kepercayaan 5% menggunakan software IBM SPSS Statistics 22. Dan data hasil belajar aspek afektif dan psikomotorik dianalisis menggunakan Indeks Prestasi Kualitatif serta dihitung peningkatan nilainya. iii Hasil penelitian menunjukkan bahwa terdapat perbedaan efektivitas dari ketiga formasi tempat duduk yang diterapkan terhadap hasil belajar aspek afektif peserta didik pada materi pokok Jaringan Tumbuhan (formasi U memiliki peningkatan nilai yang lebih tinggi dari pada formasi chevron dan formasi teater adalah yang terendah), terdapat perbedaan efektivitas yang signifikan dari ketiga formasi tempat duduk yang diterapkan terhadap hasil belajar aspek kognitif peserta didik pada materi pokok Jaringan Tumbuhan (formasi U memiliki peningkatan nilai yang lebih tinggi dari pada formasi chevron dan formasi teater adalah yang terendah), dan terdapat perbedaan efektivitas dari ketiga formasi tempat duduk yang diterapkan terhadap hasil belajar aspek psikomotorik peserta didik pada materi pokok Jaringan Tumbuhan (formasi U memiliki peningkatan nilai yang lebih tinggi dari pada formasi chevron dan formasi teater adalah yang terendah). Jadi dapat disimpulkan bahwa terdapat perbedaan efektivitas dari ketiga formasi terhadap hasil belajar peserta didik pada materi Jaringan Tumbuhan, dimana formasi berbentuk U merupakan formasi yang paling efektif terhadap hasil belajar kognitif, afektif dan psikomotor daripada formasi chevron dan teater. Kata kunci : formasi tempat duduk, hasil belajar, jaringan tumbuhan

Jenis Karya Akhir: Skripsi
Subyek: 500 ilmu pengetahuan alam dan matematika > 570 Biologi
Program Studi: FKIP > Prodi Pendidikan Biologi
Pengguna Deposit: UPT . Rukiah
Date Deposited: 05 Apr 2022 03:20
Terakhir diubah: 05 Apr 2022 03:20
URI: http://digilib.unila.ac.id/id/eprint/57658

Actions (login required)

Lihat Karya Akhir Lihat Karya Akhir