Fitri Syifa Nabila, 1418011089 (2019) FAKTOR-FAKTOR YANG MEMPENGARUHI PENYAKIT KULIT PITYRIASIS VERSICOLOR PADA MASYARAKAT DI WILAYAH PUSKESMAS KARANG ANYAR KECAMATAN JATI AGUNG LAMPUNG SELATAN. Fakultas Kedokteran , UNIVERSITAS LAMPUNG.
|
File PDF
1. ABSTRAK.pdf Download (71Kb) | Preview |
|
File PDF
2. SKRIPSI FULL.pdf Restricted to Hanya staf Download (1466Kb) |
||
|
File PDF
3. SKRIPSI FULL TANPA BAB PEMBAHASAN.pdf Download (1466Kb) | Preview |
Abstrak (Berisi Bastraknya saja, Judul dan Nama Tidak Boleh di Masukan)
Latar Belakang:Pityriasis versicolor terjadi di daerah yang beriklim panas dan lembab, penyakit ini tidak bisa diabaikan begitu saja karena dampaknya bisa menghambat aktifitas dan bahkan terjadi menurunnya tingkat percaya diri. Pityriasis versicolor adalah infeksi jamur superficial dari flora normal kulit, Malassezia furfur. Tujuan:Untuk mengetahui faktor endogen yaitu personal hygiene, status gizi, riwayat penyakit keluarga, dan faktor eksogen yaitu pendidikan dan ekonomi yang mempengaruhi penyakit kulit Pityriasis versicolor. Metode:Penelitian analitik observasional dan pendekatan cross sectional. Sampel dipilih dengan cara consecutive sampling dan didapatkan sebanyak 69 responden. Diagnosis Pityriasis versicolor ditegakkan berdasarkan gejala klinis dan hasil mikroskopis pada kerokan kulit. Data di analisis menggunakan uji chi square dan uji alternatif uji fisher dengan α 0,05. Hasil:Analisis univariat menunjukkan terdapat 76,8% responden memiliki personal hygiene yang kurang. 52,2% responden mengalami status gizi kurang. 75,4% responden mengalami riwayat penyakit keluarga yang positif. 69,6% responden memiliki pendidikan yang rendah. 66,7% responden memiliki penghasilan kurang dari UMP. Analisis bivariat menunjukan terdapat pengaruh personal hygiene dengan Pityriasis versicolor (p=0,001) Terdapat pengaruh pada status gizi (p=0,001) Terdapat pengaruh pada riwayat penyakit keluarga (p=0,002) Terdapat pengaruh pada pendidikan (p=0,001) Terdapat pengaruh pada ekonomi (p=0,003). Kesimpulan:Terdapat pengaruh antara faktor endogen seperti personal hygiene, status gizi, riwayat penyakit keluarga, dan faktor eksogen seperti pendidikan dan ekonomi terhadap kejadian Pityriasis versicolor pada masyarakat di wilayah puskesmas Karang Anyar Kecamatan Jati Agung Lampung Selatan. Kata Kunci:Malassezia furfur, Personal Hygiene, Pityriasis versicolor Background:Pityriasis versicolor occurs in hot and moisture climates, this disease cannot be ignored because its impact can inhibit activities and even decrease the level of confidence. Pityriasis versicolor is a superficial fungal infection of flora normal of the skin, Malassezia furfur. Objective:To find out endogenous factors such a personal hygiene, nutritional status, family history, and exogenous factors such a education and economy that affect Pityriasis versicolor skin disease. Method:Observational analytic study and cross sectional approach. Samples were chosen by consecutive sampling and obtained 69 respondents. The diagnosis of Pityriasis versicolor is based on clinical symptoms and microscopic results on skin scrapings. Data analyzed using chi square test and fisher test alternative test with α 0,05. Results:Univariate analysis showed 76,8% of respondents had less personal hygiene. 52,2% of respondents had less nutritional status. 75,4% of respondents had a positive family history. 69,6% of respondents had low education. 66,7% of respondents have less income than UMP. Bivariate analysis showed that there was an effect of personal hygiene with Pityriasis versicolor (p=0,001) there is an influence on nutritional status (p=0,001) there is an influence on family disease history (p=0,002) there is an influence on education (p=0,001) there is an influence on the economy (p=0,003). Conclusion:There are influences between endogenous factors such as personal hygiene, nutritional status, family history, and exogenous factors such as education and economics on the incidence of Pityriasis versicolor in the community in Karang Anyar area, Jati Agung District, South Lampung. Keywords:Malassezia furfur, Personal Hygiene, Pityriasis versicolor.
Jenis Karya Akhir: | Skripsi |
---|---|
Subyek: | 600 Teknologi (ilmu terapan) > 610 Ilmu kedokteran, ilmu pengobatan dan ilmu kesehatan |
Program Studi: | Fakultas Kedokteran > Prodi Pendidikan Dokter |
Pengguna Deposit: | UPT . Dito Nipati |
Date Deposited: | 19 Apr 2022 01:58 |
Terakhir diubah: | 19 Apr 2022 01:58 |
URI: | http://digilib.unila.ac.id/id/eprint/58915 |
Actions (login required)
Lihat Karya Akhir |