PENGEMBANGAN DESAIN SKENARIO PEMBELAJARAN PADA TEKS PROSEDUR BERBASIS PENDEKATAN SAINTIFIK SISWA SMP KELAS VII

MERY ELISABETH , 1513041042 (2022) PENGEMBANGAN DESAIN SKENARIO PEMBELAJARAN PADA TEKS PROSEDUR BERBASIS PENDEKATAN SAINTIFIK SISWA SMP KELAS VII. FAKULTAS KEGURUAN DAN ILMU PENDIDIKAN, UNIVERSITAS LAMPUNG.

[img]
Preview
FIle PDF
ABSTRAK.pdf

Download (147Kb) | Preview
[img] FIle PDF
SKRIPSI FULL.pdf
Restricted to Hanya staf

Download (8Mb)
[img]
Preview
FIle PDF
SKRIPSI TANPA BAB PEMBAHASAN.pdf

Download (7Mb) | Preview

Abstrak

Masalah dalam penelitian ini, yakni pengembangan desain skenario pembelajaran teks prosedur berbasis pendekatan saintifik. Oleh karena itu, tujuan penelitian ini untuk memdesain skenario pembelajaran, menguji kelayakan dan menguji efektivitas skenario pembelajaran bahasa Indonesia untuk mencapai tujuan pembelajaran mengidentifikasi dan menyimpulkan teks prosedur. Penelitian ini menggunakan metode research and development (R & D) mengacu pada model Borg and Gall (1983) diawali dengan tahap studi pendahuluan, perencanaan, desain produk, uji validator, ujicoba lapangan dan produk akhir. Revisi produk pengembangan dilakukan berdasarkan masukan dari setiap penilaian untuk menghasilkan skenario pembelajaran yang layak dan siap diimplementasikan. Hasil penelitian ini berupa (1) desain skenario pembelajaran berbasis pendekatan saintifik dengan tema ”mewariskan budaya lokal melalui teks prosedur”, (2) skenario pembelajaran berbasis pendekatan saintifik layak digunakan dan siap diimplementasikan sebagai langkah-langkah pembelajaran sesuai dengan hasil uji validasi dari ahli pembelajaran dan guru bahasa Indonesia. Berdasarkan hasil validasi dari ahli desain pembelajaran diperoleh skor rata-rata 8,30 dan rerata presentase 90,21% dengan kategori sangat layak dan hasil validasi guru bahasa Indonesia terhadap aspek desain pembelajaran dan pelaksanaan pembelajaran diperoleh rata-rata 8,60 dan rerata presentase 79,62% dengan kategori sangat layak, dan (3) skenario pembelajaran yang dibuat terbukti efektif serta meningkatkan pemahaman belajar siswa terlihat pada total nilai N-Gain 22,46 dengan kategori efektif. Kata Kunci: pendekatan saintifik, desain skenario pembelajaran teks prosedur, kelayakan produk, efektivitas produk

Jenis Karya Akhir: Skripsi
Subyek: 400 Bahasa
Program Studi: FKIP > Prodi Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia dan Daerah
Pengguna Deposit: 2203174972 . Digilib
Date Deposited: 11 Apr 2022 06:49
Terakhir diubah: 11 Apr 2022 06:49
URI: http://digilib.unila.ac.id/id/eprint/59100

Actions (login required)

Lihat Karya Akhir Lihat Karya Akhir