PROFIL DARAH (HEMOGLOBIN DAN HEMATOKRIT) BROILER JANTAN YANG DIBERI Nigella sativa (JINTAN HITAM) SEBAGAI IMUNOMODULATOR DENGAN DOSIS YANG BERBEDA

Rizki Tikadewi Noviani, 1614141068 (2020) PROFIL DARAH (HEMOGLOBIN DAN HEMATOKRIT) BROILER JANTAN YANG DIBERI Nigella sativa (JINTAN HITAM) SEBAGAI IMUNOMODULATOR DENGAN DOSIS YANG BERBEDA. FAKULTAS PERTANIAN, UNIVERSITAS LAMPUNG.

[img]
Preview
FIle PDF
ABSTRAK (ABSTRACT)_NEW - kompulsif s.pdf

Download (63Kb) | Preview
[img] FIle PDF
SKRIPSI FULL_NEW2 - kompulsif s.pdf
Restricted to Hanya staf

Download (1818Kb)
[img]
Preview
FIle PDF
SKRIPSI TANPA PEMBAHASAN_NEW - kompulsif s.pdf

Download (1815Kb) | Preview

Abstrak

Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui gambaran profil darah khususnya hemoglobin dan hematokrit ayam broiler jantan yang diberi Nigella sativa (jintan hitam). Penelitian ini dilaksanakan pada 18 Desember 2019–16 Januari 2020 di Laboratorium Lapang Terpadu, Fakultas Pertanian, Universitas Lampung dan Laboratorium Klinik Pramitra Biolab Indonesia, Bandarlampung. Penelitian ini menggunakan Rancangan Acak Lengkap (RAL) dengan 4 perlakuan dan 3 ulangan. Perlakuan yang diberikan pada penelitian ini yaitu air minum tanpa Nigella sativa (P0), air minum dengan 36 mg/kg BB/hari Nigella sativa (P1), air minum dengan 72 mg/kg BB/hari Nigella sativa (P2), air minum dengan 144 mg/kg BB/hari Nigella sativa (P3). Data dianalisis dengan analisis deskriptif (histogram). Hasil penelitian menunjukkan bahwa pemberian Nigella sativadengan dosis 144mg/kg BB/ hari (P3) merupakan dosis yang optimal untuk meningkatkan kadar hemoglobin dan nilai hematokrit. Kata kunci: Broiler jantan, hemoglobin, hematokrit, iimunomodulator, Nigella sativa The purpose of this study was to determine the description of the blood profile especially hemoglobin and hematocrit of male broiler chickens that given Nigella sativa (black cumin seed). This research was conducted on 18 December 2019-16 January 2020 at the Integrated Field Laboratory, Faculty of Agriculture, Lampung University and Pramitra Biolab Indonesia Clinical Laboratory, Bandarlampung. This study used a completely randomized design with 4 treatments and 3 replications. The treatments given in this study were broiler chickens drinking water without Nigella sativa (P0), drinking water with 36 mg/kg BW/day of Nigella sativa (P1), drinking water with 72 mg/kg BW/day of Nigella sativa (P2), drinking water with 144 mg /kg BW/day of Nigella sativa (P3). Data analyzed descriptively (histogram). The results showed that application of Nigella sativa at a dose of 144 mg /kg BW/day (P3) was the optimal dose to increase hemoglobin levels and hematocrit values of male broiler chicken. Keywords: Black cumin, hemoglobin, hematocrit, immunomodulator, male broiler, Nigella sativa

Jenis Karya Akhir: Skripsi
Subyek: 500 ilmu pengetahuan alam dan matematika > 590 Ilmu hewan (zoologi)
Program Studi: Fakultas Pertanian > Prodi Peternakan
Pengguna Deposit: UPT . Digilib2
Date Deposited: 19 Apr 2022 04:00
Terakhir diubah: 19 Apr 2022 04:00
URI: http://digilib.unila.ac.id/id/eprint/59661

Actions (login required)

Lihat Karya Akhir Lihat Karya Akhir