PERBANDINGAN HASIL BELAJAR SEJARAH SISWA YANG BERKEPRIBADIAN EKSTROVERT DENGAN INTROVERT DENGAN MEMPERHATIKAN MINAT BELAJAR PADA SISWA KELAS XI IPS SMA NEGERI 8 BANDAR LAMPUNG TAHUN AJARAN 2020/2021

Herlina, 1413033027 (2021) PERBANDINGAN HASIL BELAJAR SEJARAH SISWA YANG BERKEPRIBADIAN EKSTROVERT DENGAN INTROVERT DENGAN MEMPERHATIKAN MINAT BELAJAR PADA SISWA KELAS XI IPS SMA NEGERI 8 BANDAR LAMPUNG TAHUN AJARAN 2020/2021. FAKULTAS KEGURUAN DAN ILMU PENDIDIKAN, UNIVERSITAS LAMPUNG.

[img]
Preview
File PDF
ABSTRAK - Atalah Printing (1).pdf

Download (89Kb) | Preview
[img] File PDF
SKRIPSI FULL - Atalah Printing (1).pdf
Restricted to Hanya staf

Download (1994Kb)
[img]
Preview
File PDF
SKRIPSI TANPA PEMBAHASAN - Atalah Printing (1).pdf

Download (2061Kb) | Preview

Abstrak (Berisi Bastraknya saja, Judul dan Nama Tidak Boleh di Masukan)

Kepribadian yang sering mempengaruhi kehidupan manusia khususnya siswa dalam pembelajaran yaitu berupa kepribadian introvert dan ekstrovert Tujuan dari penelitian ini adalah (1) Untuk mengetahui perbedaan hasil belajar sejarah siswa yang berkepribadian ekstrovert dan berkepribadian introvert. (2) Untuk mengetahui perbandingan pencapaian hasil belajar sejarah antara siswa yang berkepribadian ekstrovert dengan siswa yang berkepribadian introvert pada siswa yang memiliki minat belajar tinggi terhadap mata pelajaran sejarah.(3) Untuk mengetahui perbandingan pencapaian hasil belajar sejarah antara siswa yang berkepribadian ekstrovert dengan siswa yang berkepribadian introvert pada siswa yang memiliki minat belajar rendah terhadap mata pelajaran sejarah (4) Untuk mengetahui apakah ada interaksi antara kepribadian dengan minat belajar terhadap mata pelajaran sejarah. Metode penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode penelitian eksperimen dengan pendekatan komparatif. Penelitian ini bersifat eksperimental semu (quasteksperiment design). Populasi dalam penelitian ini adalah siswa kelas XI IPS SMA N 8 B.Lampung Tahun Pelajaran 2019/2020 yang terdiri dari 5 kelas XI IPS. Hasil teknik cluster random sampling diperoleh kelas XI IPS 1 dan XI IPS 3 sebagai sampel. Teknik yang dilakukan dalam pengumpulan data penelitian ini meliputi observasi, wawancara, dokumentasi, angket, dan nilai tes. Analisis data menggunakan t-test dua sampel independen dan analisis varians dua jalan. Hasil penelitian dapatkan (1) Adanya perbedaan hasil belajar peserta didik, siswa yang berkepribadian ekstrovert mendapatkan nilai lebih tinggi dibandingkan siswa yang berkepribadian introvert. (2) Hasil belajar pada mata pelajaran sejarah siswa ekstrovert lebih unggul dibandingkan siswa introvert. (3) Hasil belajar sejarah siswa pada perlakuan eksovert lebih tinggi dengan minat belajar yang rendah daripada kelas introvert dengan minat belajar yang tinggi. (4) Hasil penelitian ini tidak terjadinya interaksi antara perlakuan kepribadian dengan minat belajar peserta didik terhadap mata pelajaran sejarah. Kata Kunci : Kepribadian Introvert dan Ekstrovert, Pelajaran Sejarah The personalities that often affect human life, especially students in learning, are in the form of introvert and extrovert personalities. The purpose of this study were (1) To determine the differences in historical learning outcomes of students with extrovert and introverted personalities. (2) To determine the comparison of the achievement of historical learning outcomes between students with extrovert personalities and students with introverted personalities in students who have high learning interest in history subjects. (3) To determine the comparison of achievement of historical learning outcomes between students with extrovert personalities and students with introverted personality in students who have low learning interest in history subjects (4) This is to determine whether there is an interaction between personality and learning interest in history subjects. The research method used in this research is an experimental research method with a comparative approach. This research is quasi-experimental (quastexperiment design). The population in this study were students of class XI IPS SMA N 8 B.Lampung for the 2019/2020 academic year which consisted of 5 class XI IPS. The results of the cluster random sampling technique obtained class XI IPS 1 and XI IPS 3 as samples. Techniques used in data collection in this study include observation, interviews, documentation, questionnaires, and test scores. Data analysis used independent two- sample t-test and two-way analysis of variance. The research results obtained (1) There are differences in student learning outcomes, students with extrovert personalities get higher scores than students with introverted personalities. (2) Extrovert students' learning outcomes were superior to introvert students. (3) The results of students' history learning in exovert treatment were higher with low learning interest than introverted class with high learning interest. (4) The results of this study did not occur any interaction between personality treatment with students' learning interest in history subjects. Keywords: Introvert and Extrovert Personality, History Lesson

Jenis Karya Akhir: Skripsi
Subyek: 300 Ilmu sosial > 370 Pendidikan
900 Sejarah dan Geografi > 902 Aneka ragam sejarah
Program Studi: FKIP > Prodi Pendidikan Sejarah IPS
Pengguna Deposit: UPT . Desi Zulfi Melasari
Date Deposited: 10 May 2022 02:34
Terakhir diubah: 10 May 2022 02:34
URI: http://digilib.unila.ac.id/id/eprint/60740

Actions (login required)

Lihat Karya Akhir Lihat Karya Akhir