PENGARUH PEMBERIAN POLYACRYLAMIDE (PAM) DAN DOLOMIT TERHADAP INDEKS DISPERSI

RENKKY SATRIA NOVALDHO, 1414121196 (2021) PENGARUH PEMBERIAN POLYACRYLAMIDE (PAM) DAN DOLOMIT TERHADAP INDEKS DISPERSI. Fakultas Pertanian, UNIVERSITAS LAMPUNG.

[img]
Preview
File PDF
ABSTRAK RENKKY - Renkky Satria.pdf

Download (180Kb) | Preview
[img] File PDF
SKRIPSI LENGKAP RENKKY - Renkky Satria.pdf
Restricted to Hanya staf

Download (1558Kb)
[img]
Preview
File PDF
SKRIPSI TANPA PEMBAHASAN RENKKY - Renkky Satria.pdf

Download (1534Kb) | Preview

Abstrak (Berisi Bastraknya saja, Judul dan Nama Tidak Boleh di Masukan)

Dispersi menyebabkan terjadinya pemisahan partikel tanah yang membuat suatu agregat tanah menjadi tidak mantap. Kemantapan agregat tanah sangat penting karena berhubungan dengan kemampuan tanah untuk bertahan terhadap gaya- gaya yang akan merusaknya. Agregat tanah yang mantap akan mempertahankan sifat-sifat tanah yang baik untuk pertumbuhan tanaman, yaitu porositas yang baik dan ketersediaan air yang lebih lama dibandingkan dengan agregat tanah tidak mantap. Pemberian Polyacrylamide (PAM) dan dolomit perlu dilakukan untuk menahan terjadinya dispersi dan memperbaiki sifat fisika tanah. Tujuan penelitian ini adalah mengetahui pengaruh pemberian Polyacrylamide (PAM) dan dolomit terhadap indeks dispersi. Penelitian ini dilakukan di Laboratorium Ilmu Tanah Fakultas Pertanian Universitas Lampung pada bulan September 2018 sampai Oktober 2018. Penelitian disusun dalam Rancangan Acak Lengkap (RAL) yang terdiri dari 4 perlakuan dan 4 ulangan. Perlakuan terdiri dari kontrol, 1,1 gram PAM+ 0,4 gram Dolomit litter-1 , 2,1 gram PAM+ 0,4 gram Dolomit litter-1 , 3,1 gram PAM+ 0,4 gram Dolomit litter-1 Homogenitas ragam diuji dengan uji Bartlett, dan selanjutnya data dianalisis dengan analisis ragam. Hasil penelitian menunjukkan bahwa pemberian PAM dan dolomit tidak berbeda nyata dalam menekan terjadinya pendispersian. Kata Kunci : Agregat Tanah, Dispersi, Polyacrylamide (PAM) dan Dolomit.

Jenis Karya Akhir: Skripsi
Subyek: 600 Teknologi (ilmu terapan)
600 Teknologi (ilmu terapan) > 630 Pertanian dan teknologi yang berkaitan
Program Studi: Fakultas Pertanian dan Pascasarjana > Prodi Agroteknologi
Pengguna Deposit: UPT . Dito Nipati
Date Deposited: 24 May 2022 03:45
Terakhir diubah: 24 May 2022 03:45
URI: http://digilib.unila.ac.id/id/eprint/61708

Actions (login required)

Lihat Karya Akhir Lihat Karya Akhir