PEMBUATAN DAN DISEMINASI INFORMASI VIDEO ENKAPSULASI ARSIP VITAL MELALUI MEDIA SOSIAL

VIRA AYU SAFILA, 1906081014 (2022) PEMBUATAN DAN DISEMINASI INFORMASI VIDEO ENKAPSULASI ARSIP VITAL MELALUI MEDIA SOSIAL. [Diploma/Tugas Akhir]

[img]
Preview
File PDF
ABSTRAK.pdf

Download (1931Kb) | Preview
[img] File PDF
TUGAS AKHIR FULL.pdf
Restricted to Hanya staf

Download (1951Kb)
[img]
Preview
File PDF
TANPA BAB PEMBAHASAN.pdf

Download (1952Kb) | Preview

Abstrak

Arsip vital memiliki peranan yang sangat penting bagi kehidupan individu dan institusi. Hal yang berlaku umum dan menjadi pengetahuan masyarakat adalah bahwa pemeliharaan arsip vital dilakukan dilakukan dengan cara laminating. Awalnya laminating sebagai upaya untuk perlindungan arsip, justru dapat merusak fisik arsip. Padahal, ada cara yang lebih sederhana dan mudah diimplementasikan oleh setiap individu yaitu enkapsulasi arsip. Cara ini menjadi upaya perlindungan arsip yang lebih aman dan mudah, tetapi belum diketahui oleh masyarakat luas. Maka, ini perlu adanya media edukasi dan diseminasi informasi. Melihat tingginya penggunaan media sosial dalam keseharian masyarakat, menjadi peluang untuk sarana penyebaran informasi. Sehingga penulis membuat dan mendiseminasikan informasi video enkapsulasi arsip vital di media sosial dan ketika dilakukan secara kolaboratif akan lebih efektif. Kolaborasi antara D3 Perpustakaan FISIP Unila dengan Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Provinsi Lampung. Adapun tujuan penelitian ini yaitu pertama, untuk mengetahui bagaimana proses pembuatan video enkapsulasi arsip vital. Kedua, untuk mengetahui diseminasi informasi video enkapsulasi arsip vital melalui media sosial. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif melalui metode dokumentasi, wawancara, observasi, dan studi pustaka untuk mendeskripsikan hasil. Hasil menunjukan, pertama proses kolaboratif pembuatan video menjadikan efektifitas kerja dan penggabungan ide berjalan lebih mudah dalam tahap pra produksi, produksi, dan pasca produksi. Kedua, diseminasi informasi yang dilakukan pada media sosial Youtube, Instagram, Facebook, dan WhatsApp sesuai dengan memanfaatan fitur dari setiap aplikasi. Kata Kunci: enkapsulasi arsip vital, diseminasi informasi, media sosial. Vital archives have a very important role in the lives of individuals and institutions. What is generally accepted and has become public knowledge is that the maintenance of vital archives is carried out by laminating. Initially laminating as an effort to protect archives, can actually damage archives physically. In fact, there is a simpler and easier way to be implemented by each individual, namely archive encapsulation. This method is a safer and easier archive protection effort, but is not yet known by the public. So, it is necessary to have media for education and information dissemination. Seeing the high use of social media in people's daily lives, it becomes an opportunity for a means of disseminating information. So that the authors create and disseminate information on video encapsulation of vital archives on social media and when done collaboratively it will be more effective. Collaboration between the D3 Perpustakaan FISIP Unila and Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Provinsi Lampung. The purpose of this studies are first, to find out how the process of making vital archive encapsulation videos. Second, to find out the dissemination of vital archive encapsulation video information through social media. This study uses a qualitative approach through the methods of documentation, interviews, observations, and literature studies to describe the results. The results show, firstly, the collaborative process of making videos makes work effectiveness and combining ideas easier in the pre-production, production, and post-production stages. Second, information dissemination is carried out on Youtube, Instagram, Facebook, and WhatsApp social media in accordance with utilizing the features of each application. Keywords: vital archive encapsulation, information dissemination, social media.

Jenis Karya Akhir: Diploma/Tugas Akhir
Subyek: 300 Ilmu sosial
300 Ilmu sosial > 302 Interaksi sosial
Program Studi: Fakultas ISIP > Prodi D3 Perpustakaan
Pengguna Deposit: 2203579499 . Digilib
Date Deposited: 27 May 2022 08:18
Terakhir diubah: 27 May 2022 08:18
URI: http://digilib.unila.ac.id/id/eprint/61928

Actions (login required)

Lihat Karya Akhir Lihat Karya Akhir