PENGARUH KEBIJAKAN PHYSICAL DISTANCING TERHADAP IMPLEMENTASI NILAI KERJASAMA DAN NASIONALISME MAHASISWA PPKN UNIVERSITAS LAMPUNG TAHUN AJARAN 2020/2021

WINDIANA PUTRI, 1713032029 (2021) PENGARUH KEBIJAKAN PHYSICAL DISTANCING TERHADAP IMPLEMENTASI NILAI KERJASAMA DAN NASIONALISME MAHASISWA PPKN UNIVERSITAS LAMPUNG TAHUN AJARAN 2020/2021. FAKULTAS KEGURUAN DAN ILMU PENDIDIKAN, UNIVERSITAS LAMPUNG.

[img]
Preview
File PDF
ABSTRAK-ABSTARCT - Rocket Digital.pdf

Download (1528Kb) | Preview
[img] File PDF
SKRIPSI FULL - Rocket Digital (1).pdf
Restricted to Hanya staf

Download (1524Kb)
[img]
Preview
File PDF
SKRIPSI TANPA BAB PEMBAHASAN - Rocket Digital (1).pdf

Download (1526Kb) | Preview

Abstrak (Berisi Bastraknya saja, Judul dan Nama Tidak Boleh di Masukan)

Tujuan penelitian ini untuk mengetahui pengaruh kebijakan physical distancing terhadap implementasi nilai kerjasama dan nasionalisme mahasiswa program studi PPKn Universitas Lampung tahun ajaran 2020/2021. Metode penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode deskriptif dengan pendekatan kuantitatif. Subjek penelitian adalah mahasiswa program studi PPKn angkatan 2017, 2018, dan 2019. Sampel dalam penelitian ini berjumlah 48 responden. Teknik pengumpulan data menggunakan teknik utama yaitu angket dan teknik penunjang yaitu wawancara. Analisis data pada penelitian ini yaitu menggunakan SPSS versi 25. Berdasarkan hasil dari analisis regresi yang menunjukan nilai thitung > ttabel atau 20,416 > 0,2845, dan presentase pengaruhnya yaitu 80,5% untuk pengaruh kebijakan physical distancing terhadap nilai kerjasama. Kemudian nilai thitung > ttabel atau 20,416 > 0,2845, dan persentase pengaruhnya 90,1% untuk pengaruh kebijakan physical distancing terhadap nilai nasionalisme. Hal ini menunjukkan bahwa hipotesis H0 ditolak dan Ha diterima, hasil yang didapat menunjukkan adanya pengaruh kebijakan physical distancing terhadap implementasi nilai kerjasama dan nasionalisme mahasiswa program studi PPKn Universitas Lampung tahun ajaran 2020/2021. Kata Kunci: Kebijakan Physical Distancing, Nilai Kerjasama, dan Nilai Nasionalisme. The purpose of this study is to determine the influence of physical distancing policy on the implementation of the value of cooperation and nationalism of students of civic education University of Lampung study program in the 2020/2021 school year. The research method used in this research is descriptive method with quantitative approach. The research subjects were students of civic education study program in 2017, 2018, and 2019. The samples in this study numbered 48 respondents. Data collection techniques use the main techniques, namely questionnaires and supporting techniques, namely interviews. The tool to analyze the data in this study is to use SPSS version 25. Based on the results of the regression analysis, which shows the value of tcount> ttable or 20.416> 0.2845, and the percentage of the effect is 80.5% for the effect of physical distancing policy on the value of cooperation. Then the value of tcount> ttable or 20.416> 0.2845, and the percentage of the effect is 90,1% for the effect of physical distancing policies on the value of nationalism. This shows that the hypothesis H0 is rejected and Ha is accepted, the results obtained indicate the influence of physical distancing policies on the implementation of the value of cooperation and nationalism of students of the Lampung University Civic Education study program for the 2020/2021 academic year. Keywords: Physical Distancing Policy, Value of Cooperation, and Value of Nationalism.

Jenis Karya Akhir: Skripsi
Subyek: 300 Ilmu sosial > 370 Pendidikan
Program Studi: FKIP > Prodi PPKN
Pengguna Deposit: UPT . Meda Sulistiana
Date Deposited: 30 May 2022 07:15
Terakhir diubah: 30 May 2022 07:15
URI: http://digilib.unila.ac.id/id/eprint/62118

Actions (login required)

Lihat Karya Akhir Lihat Karya Akhir