ANALISIS DISTRIBUSI PIPA AIR BERSIH DI LINGKUNGAN UNIVERSITAS LAMPUNG ( Studi Kasus Zona 3 : Fakultas Teknik, Fakultas Hukum, Fakultas Ekonomi dan Bisnis, dan Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik )

Muhammad Rifqi Madani, 1655011010 (2021) ANALISIS DISTRIBUSI PIPA AIR BERSIH DI LINGKUNGAN UNIVERSITAS LAMPUNG ( Studi Kasus Zona 3 : Fakultas Teknik, Fakultas Hukum, Fakultas Ekonomi dan Bisnis, dan Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik ). FAKULTAS TEKNIK, UNIVERSITAS LAMPUNG.

[img]
Preview
File PDF
ABSTRAK-RIFQI - Rifqi Madani.pdf

Download (127Kb) | Preview
[img] File PDF
SKRIPSI FULL-Rifqi - Rifqi Madani.pdf
Restricted to Hanya staf

Download (2828Kb)
[img]
Preview
File PDF
SKRIPSI TANPA BAB PEMBAHASAN-Rifqi - Rifqi Madani.pdf

Download (1647Kb) | Preview

Abstrak

Sejalan dengan meningkatnya jumlah civitas akademik Universitas Lampung maka kebutuhan akan air semakin meningkat. Air sebagai kebutuhan dasar bagi kehidupan makhluk hidup akan selalu meningkat sejalan dengan peningkatan jumlah civitas. Peningkatan kebutuhan air bersih yang dianalisis yaitu dari tahun 2021 sampai tahun 2030.Metode Penelitian digunakan untuk menghitung jumlah peningkatan civitas akademik menggunakan metode Geometri, metode Aritmatika dan metode Least Squares yang mana digunakan data dari tahun 2017-2020 dari Universitas Lampung. Dalam menganalisi jaringan pipa menggunakan metode Hazen-Williams dan aplikasi EPANET 2.0 hasil yang didapatkan berupa debit air dan kecepatan aliran. Sumber air bersih yang didapatkan dari sumur bor dan bangunan reservoir. Hasil analisis pertumbuhan civitas akademik pada tahun 2021 sampai 2030 yaitu sebesar 1.633 jiwa dihitung dengan metode Geometri. Jumlah ketersediaan air bersih yang dihitung dari sumber air yang tersedia di Universitas Lampung pada tahun 2020 sebesar 14,68 liter/detik. Prediksi kebutuhan air bersih sampai tahun 2030 menurut analisi dari pertumbuhan penduduk yaitu sebesar 4,511 liter/detik. Pipa distribusi air bersih Hasil analisis kondisi eksisting menunjakan hasil debit antara 1,97 - 4,09 liter/detik sedangkan untuk kecepatan aliran pipa sebesar 1 – 2,08 meter/detik. Kemudian dilakukan analisis untuk rencana pengembangan pipa air bersih dari eksisting reservoir. Jalur pipa yang bisa dibangun yaitu jalur pipa air bersih yang menuju Fakulas Ekonomi, Fakultas FISIP, Fakultas Hukum, Gedung Perpustakaan Universitas Lampung dan Gedung Fakultas Ekonomi yang baru. Kata kunci: Air Bersih Universitas Lampung, EPANET 2.0, Pertumbuhan Civitas Akademi Air as a basic need for the life of living things will always increase in line with the increase in the number of people. Clean water needs analyzed are from 2021 to 2030. The research method used to calculate the amount of increase in the academic community uses the Geometry method, Arithmetic method and the Least Squares method where the data used is from 2017-2020 from the University of Lampung. In analyzing the pipeline network using the Hazen-Williams method and the EPANET 2.0 application, the results obtained are in the form of water discharge and flow velocity. The source of clean water is obtained from drilled wells and reservoir buildings. The results of the analysis of the growth of the academic community in 2021 to 2030 are 1,633 people calculated by the Geometry method. The amount of clean water availability calculated from water sources available at the University of Lampung in 2020 is 14.68 liters/second. The prediction of the need for clean water until 2030 according to an analysis of population growth is 4.511 liters/second. Clean water distribution pipe The results of the analysis of the existing condition show that the discharge results are between 1.97 - 4.09 liters/second, while the pipe flow velocity is 1-2.08 meters/second. Then an analysis is carried out for the plan for the development of clean water pipes from the existing reservoir. The pipeline that can be built is the clean water pipeline that goes to the Faculty of Economics, Faculty of FISIP, Faculty of Law, Lampung University Library Building and the new Faculty of Economics Building. Key words: Clean water Universitas Lampung, EPANET 2.0, growth of the academic community

Jenis Karya Akhir: Skripsi
Subyek: 600 Teknologi (ilmu terapan) > 620 Ilmu teknik dan ilmu yang berkaitan
Program Studi: Fakultas Teknik > Prodi S1-Teknik Sipil
Pengguna Deposit: UPT . Meda Sulistiana
Date Deposited: 30 May 2022 07:06
Terakhir diubah: 30 May 2022 07:06
URI: http://digilib.unila.ac.id/id/eprint/62136

Actions (login required)

Lihat Karya Akhir Lihat Karya Akhir