PENGARUH STRATEGI BAURAN PEMASARAN POLITIK TERHADAP KEPUTUSAN MEMILIH (SURVEI PADA PEMILIH PEMULA DI PROVINSI LAMPUNG)

GURUH LEO WIBOWO, 1826061024 (2022) PENGARUH STRATEGI BAURAN PEMASARAN POLITIK TERHADAP KEPUTUSAN MEMILIH (SURVEI PADA PEMILIH PEMULA DI PROVINSI LAMPUNG). Masters thesis, UNIVERSITAS LAMPUNG.

[img]
Preview
File PDF (Abstrak)
ABSTRAK.pdf

Download (928Kb) | Preview
[img] File PDF (Tesis Full)
TESIS FULL.pdf
Restricted to Hanya staf

Download (2797Kb)
[img]
Preview
File PDF (Tesis Tanpa Bab Pembahasan)
TESIS TANPA BAB PEMBAHASAN.pdf

Download (2411Kb) | Preview

Abstrak (Berisi Bastraknya saja, Judul dan Nama Tidak Boleh di Masukan)

Pemasaran politik dapat membuat pencitraan politik yang bagus untuk para kanditat politik. Penelitian ini bertujuan untuk melakukan studi empirik pada pemahaman bauran pemasaran pada bidang politik yang terdiri dari produk politik, harga politik, promosi politik dan distribusi politik dengan melakukan eksplorasi terhadap indikator-indikator yang menjadi elemen dalam bauran pemasaran tradisional. Pada penelitian ini penulis akan melihat bauran pemasaran politik sebagai variabel dan melihat pengaruh 4P (Product, Price, Promotion, Place) terhadap keputusan memilih yang menggunakan model AIDA pada pemilih pemula yang ada di Provinsi Lampung pada pemilihan gubernur Lampung 2018. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah explanatory survey melalui google form. Teknik analisis data menggunakan Structural Equation Model (SEM) dengan alat olah data SmartPLS 3.2.6. Teknik pengambilan sampel dalam penelitian ini yaitu Pursposive Sampling dengan jumlah sampel 155 responden. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa strategi bauran pemasaran politik yang terdiri dari product, price, promotion, dan place berpengaruh positif signifikan terhadap keputusan memilih. Dari hasil uji hipotesis yang dilakukan melalui bootstraping pada SmartPLS diperoleh masing-masing nilai t-statistics variabel product (4.468), promotion (2.995), promotion (2.905), dan place (2.861) yang berarti lebih besar dari two tailed yang memiliki nilai 1,96. Kata Kunci: Bauran Pemasaran Politik, Keputusan Memilih, AIDA

Jenis Karya Akhir: Tesis (Masters)
Subyek: 300 Ilmu sosial > 320 Ilmu politik (politik dan pemerintahan) > 324 Proses politik
300 Ilmu sosial > 330 Ekonomi > 335 Sistem ekonomi sosialis
300 Ilmu sosial > 350 Administrasi publik dan ilmu militer > 351 Administrasi publik
Program Studi: Fakultas ISIP > Prodi Magister Ilmu Administrasi
Pengguna Deposit: 2203382857 . Digilib
Date Deposited: 10 Jun 2022 04:00
Terakhir diubah: 10 Jun 2022 04:00
URI: http://digilib.unila.ac.id/id/eprint/62854

Actions (login required)

Lihat Karya Akhir Lihat Karya Akhir