PENGARUH PENGGUNAAN LIMBAH PEMBUATAN ENZIM BROMELIN SEBAGAI FEED ADDITIVE PADA RANSUM TERHADAP PERFORMA AYAM JOPER FASE STARTER

NUR AINI, 1814241013 (2022) PENGARUH PENGGUNAAN LIMBAH PEMBUATAN ENZIM BROMELIN SEBAGAI FEED ADDITIVE PADA RANSUM TERHADAP PERFORMA AYAM JOPER FASE STARTER. FAKULTAS PERTANIAN, UNIVERSITAS LAMPUNG.

[img]
Preview
File PDF
1. ABSTRAK-ABSTRACT.pdf

Download (111Kb) | Preview
[img] File PDF
2. SKRIPSI FULL.pdf
Restricted to Hanya staf

Download (2001Kb)
[img]
Preview
File PDF
3. SKRIPSI TANPA BAB PEMBAHASAN.pdf

Download (1951Kb) | Preview

Abstrak

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh dan dosis penggunaan limbah pembuatan enzim bromelin sebagai feed additive pada ransum terhadap konsumsi ransum, pertambahan berat tubuh, konversi ransum, dan income over feed cost pada ayam joper fase starter. Penelitian ini dilaksanakan pada Februari—April 2022, di Kandang unggas Laboratorium Nutrisi dan Makanan Ternak, Jurusan Peternakan, Fakultas Pertanian, Universitas Lampung. Penelitian ini menggunakan Rancangan Acak Lengkap (RAL), dengan 3 perlakuan dan 6 ulangan, setiap ulangan terdiri dari 4 ekor ayam, sehingga total ayam yang digunakan adalah 72 ekor. Perlakuan yang diberikan yaitu P0 : ransum tanpa penambahan limbah pembuatan enzim bromelin, P1 : ransum dengan limbah pembuatan enzim bromelin 1%, dan P2 : ransum dengan limbah pembuatan enzim bromelin 2%. Data yang diperoleh dianalisis ragam pada taraf 5%. Hasil penelitian menunjukkan bahwa pemberian ransum dengan penambahan limbah pembuatan enzim bromelin berpengaruh tidak nyata (P>0,05) terhadap konsumsi ransum, pertambahan berat tubuh, konversi ransum, dan income over feed cost. Perlakuan 1% menunjukkan hasil yang lebih baik terhadap konsumsi ransum, pertambahan berat tubuh, konversi ransum, dan income over feed cost pada ayam joper fase starter. Kata kunci : Ayam joper, Income over feed cost, Konsumsi ransum, Konversi ransum, Limbah pembuatan enzim bromelin, dan Pertambahan berat tubuh.

Jenis Karya Akhir: Skripsi
Subyek: 600 Teknologi (ilmu terapan) > 630 Pertanian dan teknologi yang berkaitan
Program Studi: Fakultas Pertanian > Prodi Peternakan
Pengguna Deposit: 2203329114 . Digilib
Date Deposited: 28 Jul 2022 02:16
Terakhir diubah: 28 Jul 2022 02:16
URI: http://digilib.unila.ac.id/id/eprint/64271

Actions (login required)

Lihat Karya Akhir Lihat Karya Akhir