ALIH KODE, CAMPUR KODE BAHASA PEDAGANG PASAR TRADISIONAL, DAN RANCANGAN PEMBELAJARANNYA PADA MATA KULIAH SOSIOLINGUISTIK

RAHMA, YULINA WINDA (2022) ALIH KODE, CAMPUR KODE BAHASA PEDAGANG PASAR TRADISIONAL, DAN RANCANGAN PEMBELAJARANNYA PADA MATA KULIAH SOSIOLINGUISTIK. Masters thesis, UNIVERSITAS LAMPUNG.

[img]
Preview
File PDF
ABSTRAK.pdf

Download (150Kb) | Preview
[img] File PDF
TESIS FULL.pdf
Restricted to Hanya staf

Download (3021Kb) | Minta salinan
[img]
Preview
File PDF
TESIS TANPA PEMBAHASAN.pdf

Download (3023Kb) | Preview

Abstrak (Berisi Bastraknya saja, Judul dan Nama Tidak Boleh di Masukan)

Permasalahan yang dibahas dalam penelitian ini ialah alih kode campur kode pada bahasa lisan pedagang pasar tradisional di Bandarlampung dan rancangan pembelajarannya di perguruan tinggi. Penelitian ini dilakukan dengan tujuan mendeskripsikan alih kode campur kode pada bahasa lisan pedagang pasar tradisional di Bandarlampung dan rancangan pembelajarannya di perguruan tinggi. Metode penelitian yang digunakan ialah deskriptif kualitatif dengan sumber data pedagang pasar tradisional di Bandarlampung saat transaksi jual beli. Data berupa tuturan lisan pedagang pasar tradisional di Bandarlampung. Data diperoleh dengan teknik simak libat cakap dan simak bebas libat cakap. Wawancara dilakukan secara langsung pada informan di lokasi penelitian dengan instrumen berupa daftar tanya dan telah dilakukan observasi lebih dahulu. Hasil penelitian ini menemukan bahwa 1) alih kode berupa alih bahasa sebanyak 35 data dari bahasa Indonesia ke bahasa daerah maupun dari bahasa daerah ke bahasa Indonesia dan campur kode berupa campur kode bahasa sebanyak 16 data antara kode bahasa Indonesia dan daerah; 2) faktor penyebab alih kode terbanyak ialah perubahan situasi peristiwa tutur 12 data untuk menegaskan atau mendapatkan putusan dari pembeli, mitra tutur 11 data untuk memudahkan komunikasi dalam ranah transaksi, kehadiran pihak ketiga 6 data untuk membantu penjual berkomunikasi dengan pembeli lainnya, perubahan topik 4 data untuk menyesuaikan topik transaksi yang berubah perkenalan, dan pembicara 2 data untuk mendapatkan keuntungan atas tindakannya, sementara itu faktor penyebab campur kode ialah kemampuan berbahasa dan berkomunikasi para penuturnya; 3) hasil penelitian ini dapat diimplementasikan secara praktis dalam bentuk rancangan pembelajaran semester (RPS) mata kuliah Sosiolinguistik di perguruan tinggi. Kata kunci: alih dan campur kode, pedagang pasar tradisional, Sosiolinguistik

Jenis Karya Akhir: Tesis (Masters)
Subyek: 400 Bahasa
400 Bahasa > 407 Pendidikan, riset dan topik terkait tentang Bahasa
400 Bahasa > 410 Linguistik
Program Studi: FKIP > Prodi Magister Pendidikan Bahasa dan sastra Indonesia
Pengguna Deposit: 2203824585 . Digilib
Date Deposited: 01 Aug 2022 02:11
Terakhir diubah: 01 Aug 2022 02:11
URI: http://digilib.unila.ac.id/id/eprint/64328

Actions (login required)

Lihat Karya Akhir Lihat Karya Akhir