KAJIAN EFISIENSI PEMANFAATAN APLIKASI ARCGIS UNTUK PENCARIAN INFORMASI LOKASI SENGKETA DI KANTOR PERTANAHAN KOTA BANDAR LAMPUNG

Hasbi Al Farisi, 1815071055 (2022) KAJIAN EFISIENSI PEMANFAATAN APLIKASI ARCGIS UNTUK PENCARIAN INFORMASI LOKASI SENGKETA DI KANTOR PERTANAHAN KOTA BANDAR LAMPUNG. Fakultas Teknik, Universitas Lampung.

[img]
Preview
File PDF
HASBI ALFARISI (abstrak).pdf

Download (95Kb) | Preview
[img] File PDF
HASBI ALFARISI (full skripsi).pdf
Restricted to Hanya staf

Download (2437Kb)
[img]
Preview
File PDF
HASBI ALFARISI (full skripsi tanpa lampiran).pdf

Download (2435Kb) | Preview

Abstrak (Berisi Bastraknya saja, Judul dan Nama Tidak Boleh di Masukan)

Kementerian Agraria dan Tata Ruang adalah kementerian yang mempunyai tugas menyelenggarakan urusan di bidang agraria/pertanahan dan tata ruang. Seiring dengan semakin meningkatnya kebutuhan akan tanah maka sering sekali timbul permasalahan-masalahan tanah antara manusia dan manusia yang objeknya tanah. Kota Bandar Lampung banyak memiliki masalah sengketa dan perkara pertanahan. Sengketa pertanahan merupakan isu yang selalu muncul dan selalu aktual dari masa ke masa, seiring dengan bertambahnya penduduk, perkembangan pembangunan, dan semakin meluasnya akses berbagai pihak untuk memperoleh tanah sebagai modal dasar dalam berbagai kepentingan. Perkara Pertanahan di Kota Bandar Lampung banyak terjadi di Kelurahan Sukarame sebanyak 31 kasus, dengan persentase 36,9% dan banyak disebabkan oleh Penggugat merasa SHM objek perkara berada diatas tanah miliknya/overlap sertipikat. Sedangkan Sengketa Pertanahan banyak terjadi di Kelurahan Pelita Kecamatan Enggal yaitu sebesar 4 kasus dengan persentase 17,3% dan banyak disebabkan oleh tumpang tindih pemilikan bidang tanah. Efisiensi pemanfaatan Geodatabase dalam penentuan lokasi rawan sengketa menggunakan metode manual, kecepatan rata-rata pencarian peta lama dan warkah perberkas membutuhkan waktu 26.8 menit dengan kemungkinan lebih lambat dikarenakan pencarian warkah yg memiliki kendala serta banyaknya permohonan. Dan efisiensi pemanfaatan geodatabase dalam penentuan lokasi rawan sengketa menggunakan metode spasial, kecepatan rata-rata pencarian data perberkas membutuhkan waktu 15 menit (dengan mengecek bentuk bidang, buku tanah, surat ukur, gambar ukur yang telah diupload di GeoKKP) dengan persentase 178% lebih cepat. Oleh karena itu, dengan memanfaatkan sistem informasi geografis dapat menghemat waktu 11,8 menit lebih cepat serta dapat menghasilkan data spasial dan data tekstual yang akurat sehingga dapat dikembangkan sendiri oleh Kantor Pertanahan.

Jenis Karya Akhir: Skripsi
Subyek: 600 Teknologi (ilmu terapan) > 620 Ilmu teknik dan ilmu yang berkaitan
Program Studi: Fakultas Teknik > Prodi S1-Teknik Geodesi
Pengguna Deposit: 2208392952 . Digilib
Date Deposited: 21 Sep 2022 04:14
Terakhir diubah: 21 Sep 2022 04:14
URI: http://digilib.unila.ac.id/id/eprint/66182

Actions (login required)

Lihat Karya Akhir Lihat Karya Akhir