ANALISIS PENDAPATAN RUMAH TANGGA PETANI DAN PEMASARAN SAYURAN DI KABUPATEN TANGGAMUS

Siska Apriyana Dewi, 1514131109 (2022) ANALISIS PENDAPATAN RUMAH TANGGA PETANI DAN PEMASARAN SAYURAN DI KABUPATEN TANGGAMUS. FAKULTAS PERTANIAN, UNIVERSITAS LAMPUNG.

[img]
Preview
File PDF
1. ABSTRAK - ABSTRACT.pdf

Download (47Kb) | Preview
[img] File PDF
2. SKRIPSI FULL.pdf
Restricted to Hanya staf

Download (936Kb) | Minta salinan
[img]
Preview
File PDF
3. SKRIPSI TANPA BAB PEMBAHASAN.pdf

Download (767Kb) | Preview

Abstrak (Berisi Bastraknya saja, Judul dan Nama Tidak Boleh di Masukan)

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pendapatan usahatani tomat dan mentimun, menganalisis pendapatan rumah tangga petani sayuran, dan menganalisis efisiensi pemasaran sayuran di Kecamatan Sumberejo Kabupaten Tanggamus. Penelitian dilakukan di Kecamatan Sumberejo, Kabupaten Tanggamus. Penentuan lokasi penelitian ini dilakukan secara sengaja dengan jumlah responden petani sebanyak 44 dan lembaga pemasaran yang terlibat sebanyak 108. Pengambilan data berlangsung pada oktober-November 2019. Metode analisis yang digunakan adalah analisis pendapatan usaha tani dan analisis pendapatan rumah tangga, serta untuk menganalisis pemasaran digunakan analisis S-C-P (structure, conduct, dan performance). Usahatani tomat dan mentimun di Kecamatan Sumberejo Kabupaten Tanggamus menguntungkan dilihat dari R/C atas biaya total dan tunai yang lebih besar dari 1. Sumber pendapatan rumah tangga terbesar petani responden di Kecamatan Sumberejo berasal dari usahatani onfarm yaitu tomat dan mentimun.. Pemasaran sayuran tomat dan mentimun belum efisien dilihat dari producer share pada pemasaran tomat dan mentimun masih rendah, marjin pemasaran masih tinggi RPM (Ratio Profit Margin) tidak merata. Kata kunci : tomat , mentimun, pendapatan, pendapatan rumah tangga , SCP model

Jenis Karya Akhir: Skripsi
Subyek: 600 Teknologi (ilmu terapan) > 630 Pertanian dan teknologi yang berkaitan
Program Studi: Fakultas Pertanian dan Pascasarjana > Prodi Agribisnis
Pengguna Deposit: 2208785384 . Digilib
Date Deposited: 15 Nov 2022 01:13
Terakhir diubah: 15 Nov 2022 01:13
URI: http://digilib.unila.ac.id/id/eprint/66891

Actions (login required)

Lihat Karya Akhir Lihat Karya Akhir