ANALISIS HARGA POKOK PRODUKSI, KEUNTUNGAN DAN KEPUASAN KONSUMEN BIBIT TANAMAN HORTIKULTURA DI LAMPUNG TENGAH (Studi Kasus pada Perusahaan Hely Seedling and Farm di Lampung Tengah)

Monica Inggriani, 1814131059 (2022) ANALISIS HARGA POKOK PRODUKSI, KEUNTUNGAN DAN KEPUASAN KONSUMEN BIBIT TANAMAN HORTIKULTURA DI LAMPUNG TENGAH (Studi Kasus pada Perusahaan Hely Seedling and Farm di Lampung Tengah). FAKULTAS PERTANIAN, UNIVERSITAS LAMPUNG. (Submitted)

[img]
Preview
File PDF
ABSTRAK.pdf

Download (185Kb) | Preview
[img] File PDF
SKRIPSI FULL.pdf
Restricted to Hanya staf

Download (3850Kb)
[img]
Preview
File PDF
SKRIPSI TANPA BAB PEMBAHASAN.pdf

Download (3850Kb) | Preview

Abstrak

ABSTRACT ANALYSIS OF COST OF PRODUCTION, PROFIT AND CONSUMER SATISFACTION OF HORTICULTURAL GROWTH IN LAMPUNG CENTRAL (Case Study on Hely Seedling and Farm Company in Central Lampung) By Monica Inggriani This study aims to analyze the cost of production, profit, and consumer satisfaction of the horticultural seed business at the Hely Seedling and Farm company in Central Lampung. The method used in this research is the case study method. Data collection was carried out in February 2022-March 2022. The data in this study consisted of primary data and secondary data. The data analysis used in this research are: (a) the variable costing method and the full costing method to analyze the cost of production, (b) the Revenue Cost (R/C) method to analyze the company's profits, and (c) the Customer Satisfaction Index method (CSI) and Important and Performance Analysis (IPA) to analyze customer satisfaction. The results showed that the cost of production for chili seeds, eggplant seeds, tomato seeds, celery seeds, loncang seeds, and cauliflower seeds using the variable costing method and the full costing method was lower than the selling price of the product, so that the company already made a profit by current selling price. The company's profit in the horticultural plant nursery business is IDR 63.243.456,89 per two weeks with an R/C value of more than one, meaning that the horticultural plant nursery business of the Hely Seedling and Farm company is profitable and feasible to run. Based on the value of the Customer Satisfaction Index (CSI), consumers are satisfied with the products sold by the Hely Seedling and Farm company. Based on Importance and Performance Analysis, the attribute that needs to be improved is the attribute of resistance to pests and diseases. Keywords: cost of production, profit, CSI, IPA Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis harga pokok produksi, keuntungan, dan kepuasan konsumen usaha bibit tanaman hortikultura pada perusahaan Hely Seedling and Farm di Lampung Tengah. Metode yang digunakan pada penelitian ini adalah metode studi kasus. Pengumpulan data dilakukan pada bulan Februari 2022-Maret 2022. Data pada penelitian ini terdiri dari data primer dan data sekunder. Analisis data yang digunakan dalam penelitian ini adalah: (a) metode variable costing dan metode full costing untuk menganalisis harga pokok produksi, (b) metode Revenue Cost (R/C) untuk menganalisis keuntungan perusahaan, dan (c) metode Customer Satisfaction Index (CSI) dan Important and Performance Analysis untuk menganalisis kepuasan konsumen. Hasil penelitian menunjukkan bahwa harga pokok produksi untuk produk bibit cabai, bibit terong, bibit tomat, bibit seledri, bibit loncang, dan bibit kembang kol dengan menggunakan metode variable costing maupun metode full costing lebih rendah daripada harga jual produk, sehingga perusahaan sudah memperoleh keuntungan dengan harga jual yang berlaku sekarang. Keuntungan perusahaan dalam usaha pembibitan tanaman hortikultura adalah Rp 63.243.456,89 per dua minggu dengan nilai R/C lebih dari satu, artinya usaha pembibitan tanaman hortikultura perusahaan Hely Seedling and Farm sudah menguntungkan dan layak untuk dijalankan. Berdasarkan nilai Customer Satisfaction Index (CSI) konsumen merasa puas dengan produk yang dijual perusahaan Hely Seedling and Farm. Berdasarkan Importance and Performance Analysis, atribut yang perlu diperbaiki adalah atribut ketahanan terhadap hama dan penyakit. Kata Kunci: harga pokok produksi, keuntungan, CSI, IPA

Jenis Karya Akhir: Skripsi
Subyek: 000 Ilmu komputer, informasi dan pekerjaan umum
000 Ilmu komputer, informasi dan pekerjaan umum > 001 Ilmu pengetahuan
Program Studi: Fakultas Pertanian > Prodi Agribisnis
Pengguna Deposit: 2208648407 . Digilib
Date Deposited: 25 Nov 2022 03:27
Terakhir diubah: 25 Nov 2022 03:27
URI: http://digilib.unila.ac.id/id/eprint/67137

Actions (login required)

Lihat Karya Akhir Lihat Karya Akhir