PENGARUH KUALITAS PELAYANAN, DAYA TARIK WISATA, CITRA DESTINASI, DAN HARGA TERHADAP KEPUASAN PENGUNJUNG OBJEK WISATA PUNCAK MAS LAMPUNG

BERLIANA , AFIFAH (2022) PENGARUH KUALITAS PELAYANAN, DAYA TARIK WISATA, CITRA DESTINASI, DAN HARGA TERHADAP KEPUASAN PENGUNJUNG OBJEK WISATA PUNCAK MAS LAMPUNG. FAKULTAS ILMU SOSIAL DAN ILMU POLITIK , UNIVERSITAS LAMPUNG.

[img]
Preview
File PDF
1. ABSTRAK - ABSTRACT.pdf

Download (13Kb) | Preview
[img] File PDF
2. SKRIPSI FULL.pdf
Restricted to Hanya staf

Download (1447Kb) | Minta salinan
[img]
Preview
File PDF
3. SKRIPSI TANPA BAB PEMBAHASAN.pdf

Download (1221Kb) | Preview

Abstrak (Berisi Bastraknya saja, Judul dan Nama Tidak Boleh di Masukan)

Penelitian ini memiliki tujuan untuk mengetahui pengaruh kualitas pelayanan, daya tarik wisata, citra destinasi, dan harga terhadap kepuasan pengunjung objek wisata Puncak Mas Lampung. Variabel bebas yang digunakan pada penelitian ini yaitu Kualitas Pelayanan (X1), Daya Tarik Wisata (X2), Citra Destinasi (X3), dan Harga (X4). Data dalam penlitian ini merupakan data primer yang diambil dari sampel berjumlah 100 orang responde menggunakan nonprobility sampling dengan teknik Purposive sampling. Data dalam penelitian ini dianalisis dengan menggunakan regresi linier berganda dengan alat bantu aplikasi SPSS 24. Hasil pengujian dan analisis menunjukan: 1) kualitas pelayanan tidak berpengaruh signifikan terhadap kepuasan pengunjung objek wisata Puncak Mas Lampung karena nilai signifikan diatas 0,05 dan nilai thitung (1,578) < ttabel (1,985) dengan bentuk pengaruhnya adalah positif karena nilai koefisien regresi kualitas pelayanan bernilai 0,118. 2) Daya Tarik Wisata tidak berpengaruh signifikan terhadap kepuasan pengunjung objek wisata Puncak Mas Lampung karena nilai signifikan diatas 0,05 dan nilai thitung (-0,235) < ttabel (1,985) dengan bentuk pengaruhnya adalah negatif karena nilai koefisien regresi Daya Tarik wisata bernilai 0,815. 3) Citra destinasi berpengaruh signifikan terhadap pengunjung puncak mas lampung karena nilai signifikan 0,00 < 0,05dan nilai thitung (5,209)> ttable (1,985) dengan bentuk adalah positif karena nilai koefisien regresi 0,00. 4) Harga berpengaruh signifikan terhadap kepuasan pengunjung Puncak Mas Lampung karena nilai signikan 0.00 < 0.05 dan thitung (4,575) > ttabel (1,985) dengan bentuk adalah positif karena nilai koefisien regresi 0,00. 5) Citra Destinasi (X3) dan Harga (X4) berpengaruh positif dan signifikan secara simultan terhadap kepuasan pengunjung. Kata Kunci : Kualitas Pelayanan , Daya Tarik Wisata, Citra Destinasi , dan Harga

Jenis Karya Akhir: Skripsi
Subyek: 300 Ilmu sosial
Program Studi: Fakultas ISIP > Prodi Ilmu Administrasi Bisnis
Pengguna Deposit: 2208399644 . Digilib
Date Deposited: 12 Dec 2022 02:10
Terakhir diubah: 12 Dec 2022 02:10
URI: http://digilib.unila.ac.id/id/eprint/67482

Actions (login required)

Lihat Karya Akhir Lihat Karya Akhir