PELAKSANAAN KETENTUAN PADA PASAL 29 HURUF F UNDANG-UNDANG NOMOR 44 TAHUN 2009 TENTANG PELAYANAN KESEHATAN DI RUMAH SAKIT BAGI PASIEN TIDAK MAMPU (Studi Kasus RSU Muhammadiyah Metro) Oleh

AMELIA , SYINTA (2023) PELAKSANAAN KETENTUAN PADA PASAL 29 HURUF F UNDANG-UNDANG NOMOR 44 TAHUN 2009 TENTANG PELAYANAN KESEHATAN DI RUMAH SAKIT BAGI PASIEN TIDAK MAMPU (Studi Kasus RSU Muhammadiyah Metro) Oleh. Masters thesis, UNIVERSITAS LAMPUNG.

[img]
Preview
File PDF
ABSTRAK.pdf

Download (251Kb) | Preview
[img] File PDF
TESIS FULL.pdf
Restricted to Hanya staf

Download (3767Kb)
[img]
Preview
File PDF
TESIS TANPA BAB PEMBAHASAN.pdf

Download (2978Kb) | Preview

Abstrak

Pemerintah Indonesia menyediakan pelayanan kesehatan bagi pasien tidak mampu/miskin dengan memberikan fasilitas pelayanan kesehatan terhadap pasien tidak mampu/miskin, namun dalam pelaksanaannya masih terjadi misinformasi terkait fasilitas pelayanan kesehatan terhadap kartu Jaminan Kesehatan Nasional. RSU Muhammadiyah Metro mempunyai terobosan program dalam pelayanan kesehatan yaitu Program Al-Ma’un Peduli RSU Muhammadiyah Metro, seperti pada kasus pasien di RSU Muhammadiyah Metro yang awalnya mempunyai kartu Jaminan Kesehatan BPJS PBI Kelas III yang Aktif menjadi Non-Aktif, sehingga pasien diikut sertakan dalam Program Al-Ma’un Peduli RSU Muhammadiyah Metro dengan mendapatkan keringanan biaya dari RSU Muhammadiyah Metro serta mendapatkan pelayanan sesuai standar pelayanan di Rumah Sakit oleh para pihak Tenaga Kesehatan dan Dokter. Penelitian ini menganalisa mengenai Pelaksanaan Ketentuan Pasal 29 huruf F Undang-Undang Nomor 44 Tahun 2009 tentang pelayanan kesehatan di Rumah Sakit bagi pasien tidak mampu dan sistem perlindungan hukum terhadap Pasien tidak mampu terkait hak dan kewajiban Pasien, Dokter dan Rumah Sakit serta upaya hukum yang dapat dilakukan oleh pasien tidak mampu apabila tidak dilayani Rumah Sakit dan menggunakan metode Penelitian Kualitatif dengan Pendekatan Yuridis Normatif Empiris. Hasil penelitian yang diperoleh yaitu RSU Muhammadiyah Metro telah melaksanakan Ketentuan Pasal 29 Huruf F Undang- Undang Nomor 44 Tahun 2009 dengan melakukan Fungsi Sosial berdasarkan Ketentuan Pasal 29 Huruf F Undang-Undang Nomor 44 Tahun 2009 yang disesuaikan pada pelayanan kesehatan yang ada di RSU Muhammadiyah Metro salah satu diantaranya yaitu memberikan fasilitas pelayanan pasien tidak mampu/miskin dengan mengikut sertakan dalam Program Al-Ma’un Peduli RSU Muhammadiyah Metro. Saran bagi fasilitas pelayanan kesehatan di Indoneisa diharapkan untuk dapat memberikan pelayanan kesehatan terhadap pasien dengan memberikan pertolongan demi perikemanusiaan serta menjalankan fungsi sosial yang dimaksud dalam Ketentuan Pada Pasal 29 Huruf F Undang-Undang Nomor 44 Tahun 2009. Kata kunci: Pelayanan Kesehatan, JKN (Jaminan Kesehatan Nasional), Program Peduli Al-Ma’un RSU Muhammadiyah Metro. Indonesian government provides health services for poor/poor patients by providing health service facilities to poor/poor patients, but in practice there is still misinformation regarding health facilities regarding the National Health Insurance card. RSU Muhammadiyah Metro has a breakthrough in health services that is Al- Ma’un Caring Program Muhammadiyah Metro Public Hospital, as in the case of patients at the Muhammadiyah Metro Public Hospital who initially had BPJS PBI Class III Health Insurance card that is Active becomes Inactive, so that patients are included in the Al-Ma’un Care Program Muhammadiyah Metro Public Hospital by getting fee relief from Muhammadiyah Metro Public Hospital and getting services according to service standards at the Hospital by the Staff Health and Doctor. This study analyzes the implementation of the provisions of Article 29 letter F of Law Number 44 of 2009 concerning health services in hospitals for underprivileged patients and the system of legal protection for incapacitated patients regarding the rights and obligations of Patiens, Doctors and Hospitals as well as possible legal remedies, carried out by incapacitated patients if they are not served by the hospital and use qualitative research methods with an empiric-normative juridical approach. The research results obtained are that Muhammadiyah Metro Public Hospital has carried out the provisions of Article 29 Letter F of Law Number 44 of 2009 by carrying out social functions bassed on the provisions of Article 29 Letter F of law Number 44 of 2009 which are adjusted to the existing health services at Muhammadiyah Metro Hospital one of them is providing service facilities for poor/poor patients by participating in the Al-Ma’un Cares Program at Muhammadiyah Metro Public Hospital. Suggestions for health service facilities in Indonesia are expected to be able to provide health service to patients by providing assistance for the sake of humanity and carrying out the social functions referred to in the provisions of Article 29 Letter F of law Number 44 of 2009. Keywords: Health Services, JKN (National Health Insurance), Al-Ma’un Caring Program Muhammadiyah Metro Public Hospital.

Jenis Karya Akhir: Tesis (Masters)
Subyek: 300 Ilmu sosial > 340 Ilmu hukum
Program Studi: Fakultas Hukum > Magister Hukum S2
Pengguna Deposit: 2301813903 . Digilib
Date Deposited: 27 Jan 2023 04:33
Terakhir diubah: 27 Jan 2023 04:33
URI: http://digilib.unila.ac.id/id/eprint/68534

Actions (login required)

Lihat Karya Akhir Lihat Karya Akhir