IMPLEMENTASI PRINSIP GOOD ENVIRONMENTAL GOVERNANCE DALAM KEBIJAKAN DAERAH TENTANG PENGELOLAAN SAMPAH RUMAH TANGGA DI KABUPATEN PESAWARAN

Muhammad , Arizky Ramadany (2023) IMPLEMENTASI PRINSIP GOOD ENVIRONMENTAL GOVERNANCE DALAM KEBIJAKAN DAERAH TENTANG PENGELOLAAN SAMPAH RUMAH TANGGA DI KABUPATEN PESAWARAN. FAKULTAS HUKUM, UNIVERSITAS LAMPUNG.

[img]
Preview
File PDF
ABSTRAK.pdf

Download (2020Kb) | Preview
[img] File PDF
SKRIPSI FULL.pdf
Restricted to Hanya staf

Download (2520Kb)
[img]
Preview
File PDF
SKRIPSI TANPA BAB PEMBAHASAN.pdf

Download (2425Kb) | Preview

Abstrak

Permasalahan dalam pengelolaan sampah masih menjadi hal yang seringkali dianggap sebelah mata oleh Pemerintah Daerah dan juga masyarakat dikarenakan belum menjadi masalah yang prioritas. Timbunan sampah yang makin besar juga berpengaruh buruk terhadap kawasan permukiman sekitar TPA yang akan mencemari udara lewat timbulnya bau dan lalat yang mengganggu serta dapat mencemari permukaan di sekitarnya yang diakibatkan oleh lindi. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui penerapan good environmental governance di dalam pengelolaan sampah di Kabupaten Pesawaran. Jenis penelitian yang digunakan adalah penelitian hukum normatif dan empiris dengan meneliti dan mengkaji data- data primer seperti Peraturan Daerah Kabupaten Pesawaran terkait pengelolaan sampah serta data-data sekunder dengan menyelaraskan indikator-indikator tata kelola lingkungan yang baik (good environmental governance). Hasil penelitian menunjukkan bahwa pelaksanaan pengelolaan sampah serta kebijakan-kebijakan daerah Kabupaten Pesawaran terkait pengelolaan sampah belum mengimplementasikan prinsip-prinsip good environmental governance, karena di dalam penerapan kebijakan daerah tersebut Pemerintah Daerah belum memaksimalkan aspek transparansi, penegakan, serta akses terhadap informasi. Hal ini bertentangan dengan Pasal 44 ayat 2 Peraturan Menteri Dalam Negeri Nomor 33 tahun 2010 yang menyebutkan bahwa Peraturan Daerah paling sedikit memuat tentang mekanisme pengaduan dan penyelesaian sengketa serta larangan, sanksi dan muatan-muatan lainnya. Kata kunci : good environmental governance, pengelolaan sampah, kebijakan daerah Problems in waste management are still things that are often underestimated by the Regional Government and also the community because they have not become a priority problem. The growing pile of garbage also has a negative effect on residential areas around the TPA which will pollute the air through the appearance of odors and annoying flies and can contaminate surrounding surfaces caused by leachate. This study aims to determine the application of good environmental governance in waste management in Pesawaran Regency. The type of research used is normative and empirical legal research by researching and reviewing primary data such as the Pesawaran Regency Regional Regulation regarding waste management as well as secondary data by harmonizing good environmental governance indicators. The results of the research show that the implementation of waste management and the regional policies of Pesawaran Regency related to waste management have not implemented the principles of good environmental governance, because in implementing these regional policies the Regional Government has not maximized the aspects of transparency, enforcement, and access to information. This is contrary to Article 44 paragraph 2 of the Regulation of the Minister of Home Affairs Number 33 of 2010 which states that the Regional Regulations contain at least the complaint mechanism and dispute resolution as well as prohibitions, sanctions and other contents. Keywords : good environmental governance, waste management, regional policies

Jenis Karya Akhir: Skripsi
Subyek: 300 Ilmu sosial > 340 Ilmu hukum
Program Studi: Fakultas Hukum > Prodi Ilmu Hukum S1
Pengguna Deposit: 2301363146 . Digilib
Date Deposited: 23 Feb 2023 08:07
Terakhir diubah: 23 Feb 2023 08:07
URI: http://digilib.unila.ac.id/id/eprint/69958

Actions (login required)

Lihat Karya Akhir Lihat Karya Akhir