Fajar , Juliantono (2023) PENGEMBANGAN e-MODUL BERBASIS PEMBELAJARAN KONTEKSTUAL BERBANTUAN ANDROID PADA MATERI DESAIN BERBASIS GAMBAR BITMAP. FAKULTAS KEGURUAN DAN ILMU PENDIDIKAN, UNIVERSITAS LAMPUNG.
|
File PDF
1. ABSTRAK-ABSTRACT.pdf Download (79Kb) | Preview |
|
File PDF
2. SKRIPSI FULL.pdf Restricted to Hanya staf Download (1956Kb) | Minta salinan |
||
|
File PDF
3. SKRIPSI TANPA BAB PEMBAHASAN.pdf Download (1653Kb) | Preview |
Abstrak (Berisi Bastraknya saja, Judul dan Nama Tidak Boleh di Masukan)
Pengembangan e-Modul Berbasis Pembelajaran Kontekstual Berbantuan Android pada Materi Desain Berbasis Gambar Bitmap yang selanjutnya diberi nama Rasters ini dikembangkan menggunakan metode Design and Development Research (DDR) dengan mengadaptasi model pengembangan oleh Richey & Klein, yang mana terdapat 4 tahapan: analisis, desain, pengembangan, dan evaluasi. Pengembangan ini bertujuan untuk menciptakan produk yang valid dan praktis. Subjek penelitian ini adalah siswa kelas X jurusan Teknik Komputer dan Jaringan SMK 1 Kartikatama Metro. Penelitian ini menggunakan angket dan wawancara sebagai instrumennya. Angket digunakan untuk mengumpulkan data validitas materi dan validitas media. Angket tentang persepsi pendidik dan siswa disebarkan untuk mengumpulkan data mengenai kepraktisan. Temuan pada penelitian ini yaitu: 1) media pembelajaran e-Modul yang dikembangkan dinyatakan valid oleh validator dengan mendapatkan skor 3,4; hasil validasi ahli materi mendapat skor rata-rata 3,23 dengan kategori valid, sedangkan hasil uji validasi ahli media mendapat skor rata-rata 3,57 dengan kategori sangat valid. Berdasarkan penilaian ahli secara media dan materi menunjukkan Rasters layak digunakan dalam pembelajaran; dan 2) berdasarkan dari hasil uji kepraktisan yang telah dilakukan melalui angket respon siswa dan persepsi guru, diperoleh skor 79,58% untuk angket respon siswa dan 83% untuk angket persepsi pendidik. Berdasarkan hasil dari uji kepraktisan yang telah dilakukan, diperoleh skor rata-rata sebesar 81% dengan kategori sangat praktis sehingga Rasters praktis untuk digunakan dalam pembelajaran. Kata kunci: e-Modul, Richey & Klein, Pembelajaran Kontekstual, Android
Jenis Karya Akhir: | Skripsi |
---|---|
Subyek: | 600 Teknologi (ilmu terapan) > 607 Pendidikan, riset, topik terkait |
Program Studi: | FKIP > Prodi Pendidikan Teknologi Informasi |
Pengguna Deposit: | 2301918278 . Digilib |
Date Deposited: | 03 May 2023 07:47 |
Terakhir diubah: | 03 May 2023 07:47 |
URI: | http://digilib.unila.ac.id/id/eprint/71206 |
Actions (login required)
Lihat Karya Akhir |