UJI IN SILICO SENYAWA TURUNAN TANIN DENGAN PROTEIN 1GFY DAN UJI IN VIVO EKSTRAK KULIT BATANG SUNGKAI (Peronema canescens Jack) PADA MENCIT (Mus musculus L.) SEBAGAI ANTIDIABETES

UNGGUL, SULISTIO SATRIO UTOMO (2023) UJI IN SILICO SENYAWA TURUNAN TANIN DENGAN PROTEIN 1GFY DAN UJI IN VIVO EKSTRAK KULIT BATANG SUNGKAI (Peronema canescens Jack) PADA MENCIT (Mus musculus L.) SEBAGAI ANTIDIABETES. FAKULTAS MATEMATIKA DAN ILMU PENGETAHUAN ALAM , UNIVERSITAS LAMPUNG.

[img]
Preview
File PDF
ABSTRAK.pdf

Download (2503Kb) | Preview
[img] File PDF
SKRIPSI FULL.pdf
Restricted to Hanya staf

Download (3019Kb) | Minta salinan
[img]
Preview
File PDF
SKRIPSI TANPA BAB PEMBAHASAN.pdf

Download (3014Kb) | Preview

Abstrak (Berisi Bastraknya saja, Judul dan Nama Tidak Boleh di Masukan)

Diabetes Melitus termasuk penyakit/gangguan metabolisme kronis yang ditandai dengan tingginya kadar glukosa dalam darah oleh kurangnya respon sel-sel tubuh terhadap insulin. Ekstrak metanol kulit batang sungkai terdeteksi mengandung senyawa fenolik, flavonoid, dan tanin. Penelitian ini dilakukan untuk mengetahui kandungan senyawa tanin pada ekstrak kulit batang sungkai yang akan diujikan aktivitas antidiabetesnya secara in vivo dan in silico. Prosedur penelitian yang dilakukan yaitu mengekstraksi, mengkarakterisasi, dan menguji kandungan senyawa tanin pada EKBS, menguji keadaan farmakokinetik dan molekular docking senyawa turunan tanin, serta menguji ekstrak pada mencit diabetes untuk mengetahui penurunan kadar glukosa darahnya. Ekstrak yang diperoleh sebesar 58 gram dan teruji positif mengandung senyawa tanin. Hasil karakterisasi ekstrak kulit batang sungkai dengan spektrofotometri Uv-Vis dan IR diperkirakan mengandung senyawa turunan tanin yaitu katekin. Hasil uji farmakokinetik dan in silico dengan protein 1GFY menunjukkan senyawa katekin merupakan senyawa terbaik dengan terbentuknya energi ikatan dan nilai RMSD yang rendah, terbentuknya 4 ikatan hidrogen dan 6 residu asam amino. Hasil uji antidiabetes secara in vivo EKBS menyatakan dosis ke-3 (400 mg/kgBB) adalah dosis yang paling efektif dengan nilai % GL sebesar 69,94%. Berdasarkan hal tersebut senyawa tanin yang terkandung dalam ekstrak kulit batang sungkai diprediksi dapat dijadikan sebagai agen obat antidiabetes. Kata Kunci: Diabetes Melitus, Kulit Batang Sungkai, Tanin, mencit, docking, Diabetes Mellitus is a chronic metabolic disease/disorder characterized by high levels of glucose in the blood caused by a lack of response of the body's cells to insulin. Sungkai stem bark methanol extract was detected to contain phenolic compounds, flavonoids, and tannins. This research was conducted to determine the content of tannin compounds in sungkai stem bark extract which would be tested for its antidiabetic activity in vivo and in silico. The research procedures carried out were extracting, characterizing, and testing the content of tannin compounds in extract, testing the pharmacokinetics and molecular docking of tannin-derived compounds, and testing the extract in diabetic mice to determine a decrease in their blood glucose levels. The extract obtained was 58 grams and tested positive for tannin compounds. The results of the characterization of Sungkai stem bark extract by Uv-Vis and IR spectrophotometry are estimated to contain tannin derivative compounds, namely catechins. The results of pharmacokinetic and in silico tests with 1GFY protein showed that catechins were the best compounds with the formation of bond energy and low RMSD values, the formation of 4 hydrogen bonds and 6 amino acid residues. The results of the anti-diabetic test in vivo extract stated that the 3rd dose (400 mg/kg BW) was the most effective dose with a % GL value of 69.94%. Based on this, the tannin compounds contained in sungkai stem bark extract are predicted to be used as antidiabetic drug agents. Keywords: diabetes mellitus, bark sungkai, tannins, mice, docking

Jenis Karya Akhir: Skripsi
Subyek: 500 ilmu pengetahuan alam dan matematika
500 ilmu pengetahuan alam dan matematika > 540 Kimia dan ilmu yang berhubungan
Program Studi: FAKULTAS MIPA > Prodi Kimia
Pengguna Deposit: 2301677890 . Digilib
Date Deposited: 14 Jun 2023 03:58
Terakhir diubah: 14 Jun 2023 03:58
URI: http://digilib.unila.ac.id/id/eprint/72122

Actions (login required)

Lihat Karya Akhir Lihat Karya Akhir