PENGEMBANGAN MEDIA PEMBELAJARAN TEKS DESKRIPSI DENGAN APLIKASI CANVA UNTUK PESERTA DIDIK SMP KELAS VII

ATIKAH , WULANDARI (2023) PENGEMBANGAN MEDIA PEMBELAJARAN TEKS DESKRIPSI DENGAN APLIKASI CANVA UNTUK PESERTA DIDIK SMP KELAS VII. Masters thesis, UNIVERSITAS LAMPUNG.

[img]
Preview
File PDF
ABSTRAK.pdf

Download (3324Kb) | Preview
[img] File PDF
TESIS FULL.pdf
Restricted to Hanya staf

Download (4Mb) | Minta salinan
[img]
Preview
File PDF
TESIS TANPA BAB PEMBAHASAN.pdf

Download (3687Kb) | Preview

Abstrak (Berisi Bastraknya saja, Judul dan Nama Tidak Boleh di Masukan)

Tujuan penelitian ini menghasilkan produk pengembangan media pembelajaran teks deskripsi dengan aplikasi Canva untuk peserta didik kelas VII. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah Research and Development (R&D) model DDD-E dengan 4 tahapan yaitu Decide (menentukan tujuan). Design (mendesain produk), Develop (pengembangan), Evaluate (evaluasi). Instrumen penilaian yang digunakan adalah lembar penilaian kelayakan menggunakan skala Likert yang dibuat dalam bentuk checklist untuk mengetahui kualitas media pembelajaran dan respon siswa. Teknik analisis data yang digunakan pada penelitian ini yaitu kuantitatif dan kualitatif dari hasil validasi ahli materi, ahli media, ahli praktisi, dan uji coba respon siswa. Hasil penelitian menunjukkan bahwa media pembelajaran dengan aplikasi Canva ini mendapatkan kategori sangat layak. Kriteria kelayakan meliputi media pembelajaran pada materi, kemenarikan, dan kegrafikan. Penilaian tersebut berdasarkan penilaian ahli materi, ahli media, praktisi guru Bahasa Indonesia, dan 30 siswa kelas dari SMP Quran Darul Fattah Bandarlampung. Presentase kelayakan produk media pembelajaran oleh siswa sebesar 82,33%, sedangkan presentase dari uji coba kemenarikan oleh siswa sebesar 93,16%. Kata kunci : media pembelajaran, canva, deskripsi The purpose of this research is to produce a product for the development of descriptive text learning media with Canva application for grade VII students. The method used in this research is Research and Development (R&D) DDD-E model with 4 stages, namely Decide (determine the purpose). Design (designing products), Develop (development), Evaluate (evaluation). The assessment instrument used is a feasibility assessment sheet using a Likert scale made in the form of a checklist to determine the quality of learning media and student responses. The data analysis techniques used in this study are quantitative and qualitative from the validation results of material experts, media experts, practitioner experts, and student response trials. The results showed that the learning media with the Canva application received a very feasible category. The eligibility criteria include learning media on material, attractiveness, and graphics. The assessment is based on the assessment of material experts, media experts, Indonesian language teacher practitioners, and 30 class students from Quran Darul Fattah Bandarlampung Junior High School. The percentage of feasibility of learning media products by students is 82.33%, while the percentage of attractiveness trials by students is 93.16%. Keywords: learning media, canva, description

Jenis Karya Akhir: Tesis (Masters)
Subyek: 300 Ilmu sosial > 370 Pendidikan
Program Studi: FKIP > Prodi Magister Pendidikan Bahasa dan sastra Indonesia
Pengguna Deposit: 2301340937 . Digilib
Date Deposited: 16 Jun 2023 01:11
Terakhir diubah: 16 Jun 2023 01:11
URI: http://digilib.unila.ac.id/id/eprint/72261

Actions (login required)

Lihat Karya Akhir Lihat Karya Akhir