PERAN APARATUR DINAS PEMBERDAYAAN MASYARAKAT KOTA BANDAR LAMPUNG DALAM MENINGKATKAN KEGIATAN BULAN BHAKTI GOTONG ROYONG MASYARAKAT

RISKA, IKA YULIA (2023) PERAN APARATUR DINAS PEMBERDAYAAN MASYARAKAT KOTA BANDAR LAMPUNG DALAM MENINGKATKAN KEGIATAN BULAN BHAKTI GOTONG ROYONG MASYARAKAT. FAKULTAS ILMU SOSIAL DAN ILMU POLITIK , UNIVERSITAS LAMPUNG.

[img]
Preview
File PDF
1. ABSTRAK - ABSTRACT.pdf

Download (23Kb) | Preview
[img] File PDF
2. SKRIPSI FULL.pdf
Restricted to Hanya staf

Download (1461Kb) | Minta salinan
[img]
Preview
File PDF
3. SKRIPSI TANPA BAB PEMBAHASAN.pdf

Download (1069Kb) | Preview

Abstrak (Berisi Bastraknya saja, Judul dan Nama Tidak Boleh di Masukan)

Peran Aparatur merupakan salah satu indikator penting dalam kegiatan gotong royong pembangunan suatu wilayah, selain untuk melestarikan nilainilai gotong royong juga untuk menyelaraskan tujuan yang ingin dicapai oleh pemerintah dan masyarakat. Kegiatan Bulan Bhakti Gotong Royong Masyarakat (BBGRM) dalam pelaksanaannya membutuhkan adanya peran Aparatur Pemerintahan khususnya Aparatur Dinas Pemberdayaan Masyarakat Kota Bandar Lampung serta partisipasi aktif dari masyarakat Kota Bandar Lampung. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui peran Aparatur Dinas Pemberdayaan Masyarakat Kota Bandar Lampung dalam meningkatkan kegiatan BBRGM. Tipe penelitian yang digunakan yakni deskriptif kualitatif. Hasil penelitian ini menunjukkan Peran Dinas Pemberdayaan Masyarakat dalam meningkatkan kegiatan BBRGM, dilihat dari aspek pemerintah sebagai Regulator dalam program tersebut, sudah berperan dalam menyediakan dan menetapkan peraturan yang digunakan sebagai dasar pelaksanaan kegiatan tersebut. Pemerintah sebagai dinamisator, Dinas Pemberdayaan Masyarakat dalam meningkatkan program pemerintah kegiatan BBGRM di Kota Bandar Lampung masih belum berjalan dengan baik. Pemerintah sebagai Fasilitator, Dinas Pemberdayaan Masyarakat memberikan layanan serta fasilitas yang baik khususnya dalam pelaksanaan program kegiatan BBGRM, akan tetapi pemerintah menjadi fasilitator belum berperan dalam membangun kondisi yang kondusif untuk pelaksanaan kegiatan tersebut. Kata Kunci : Peran Pemerintah, Bulan Bhakti Gotong Royong Masyarakat

Jenis Karya Akhir: Skripsi
Subyek: 300 Ilmu sosial
Program Studi: Fakultas ISIP > Prodi Ilmu Pemerintahan
Pengguna Deposit: 2301443772 . Digilib
Date Deposited: 07 Jul 2023 08:23
Terakhir diubah: 07 Jul 2023 08:23
URI: http://digilib.unila.ac.id/id/eprint/73383

Actions (login required)

Lihat Karya Akhir Lihat Karya Akhir