PENERAPAN PRINSIP GOOD GOVERNANCE MENURUT UU NO. 6 TAHUN 2014 DALAM TATA KELOLA PEMERINTAHAN DESA RAMA YANA KECAMATAN SEPUTIH RAMAN KABUPATEN LAMPUNG TENGAH

Agung Ayu Md , Senjiliana (2023) PENERAPAN PRINSIP GOOD GOVERNANCE MENURUT UU NO. 6 TAHUN 2014 DALAM TATA KELOLA PEMERINTAHAN DESA RAMA YANA KECAMATAN SEPUTIH RAMAN KABUPATEN LAMPUNG TENGAH. FAKULTAS KEGURUAN DAN ILMU PENDIDIKAN , UNIVERSITAS LAMPUNG.

[img]
Preview
File PDF
ABSTRAK.pdf

Download (2103Kb) | Preview
[img] File PDF
SKRIPSI FULL.pdf
Restricted to Hanya staf

Download (2104Kb) | Minta salinan
[img]
Preview
File PDF
SKRIPSI TANPA BAB PEMBAHASAN.pdf

Download (2105Kb) | Preview

Abstrak (Berisi Bastraknya saja, Judul dan Nama Tidak Boleh di Masukan)

Undang-Undang Nomor 6 Tahun 2014 merupakan undang-undang yang membahas tentang desa. Keterkaitan UU tersebut dengan prinsip good governance menjadikan penulisan ini memiliki tujuan untuk membahas dan memberikan uraian mengenai penerapan prinsip good governance menurut UU No. 6 Tahun 2014 dalam tata kelola di Desa Rama Yana Kecamatan Seputih Raman Kabupaten Lampung Tengah dengan tiga prinsip yang dibahas yakni partisipasi masyarakat, akuntabilitas, dan transparansi yang sesuai dengan UNIFEM pada tahun 2005 dan ketiga prinsip ini sejalan dengan UU Nomor 6 Tahun 2014. Metode penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode deskriptif dengan menggunakan pendekatan kualitatif. Teknik pengambilan data yang digunakan adalah observasi, wawancara, dan dokumentasi. Adapun teknik analisis data dimulai dengan pengumpulan data, reduksi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan. Berdasarkan hasil penelitian maka dapat disimpulkan bahwa penerapan prinsip good governance menurut UU No. 6 tahun 2014 di Desa Rama Yana sudah terlaksana dengan cukup baik namun terdapat beberapa kendala, seperti pada prinsip transparansi aparatur desa memberikan akses informasi secara terbuka untuk masyarakat, kemudian pada akses akuntanbilitas sudah terlaksana dengan baik dengan adanya rapat evaluasi yang dilakukan secara internal ataupun pelaksanaan yang dihadiri oleh perwakilan kecamatan sebagai bentuk pertanggung jawaban pada tiap pelaksanaan yang dilakukan, dan pada prinsip partisipasi masyarakat, masyarakat sudah berpartisipasi dengan baik hanya saja dalam beberapa kegiatan partisipasi masyarakat tidak berjalan secara konsisten dan berkepanjangan. Kata Kunci: Prinsip Good Governnce, UU Desa, Tata Kelola, Pemerintahan,Desa ABSTRACT Law Number 6 of 2014 is a law that discusses villages. The linkage of this law with the principles of good governance makes this writing the aim of discussing and providing a description of the application of the principles of good governance according to Law no. 6 of 2014 on governance in Rama Yana Village, Seputih Raman District, Central Lampung Regency with the three principles discussed namely community participation, accountability, and transparency according to UNIFEM in 2005 and these three principles are in line with Law Number 6 of 2014. The research method used in this study is a descriptive method using a qualitative approach. Data collection techniques used are observation, interviews, and documentation. The data analysis technique begins with data collection, data reduction, data presentation, and drawing conclusions. Based on the research results, it can be concluded that the application of the principles of good governance according to Law no. 6 of 2014 in Rama Yana Village has been implemented well but there are several obstacles, such as the principle of transparency of the village apparatus providing open access to information for the community, then access to accountability has been carried out properly with evaluation meetings held internally or implementation attended by sub-district representatives as a form of accountability in each implementation carried out, and on the principle of community participation, the community has participated well, it's just that in some community participation activities it doesn't run consistently and continuously. Keywords: Principles of Good Governance, Village Law, Governance,Governance, Village

Jenis Karya Akhir: Skripsi
Subyek: 300 Ilmu sosial > 370 Pendidikan
300 Ilmu sosial > 370 Pendidikan > 374 Pendidikan untuk orang dewasa
Program Studi: FKIP > Prodi PPKN
Pengguna Deposit: 2301106907 . Digilib
Date Deposited: 16 Aug 2023 07:03
Terakhir diubah: 16 Aug 2023 07:03
URI: http://digilib.unila.ac.id/id/eprint/74855

Actions (login required)

Lihat Karya Akhir Lihat Karya Akhir