PERAN FIRM SIZE DALAM MEMODERASI PENGARUH PERUBAHAN DIVIDEN TERHADAP RETURN SAHAM: STUDI PADA PERUSAHAAN PAPAN PENGEMBANGAN DAN PERUSAHAAN PAPAN AKSELERASI

SANG, PUTRA FAJAR (2023) PERAN FIRM SIZE DALAM MEMODERASI PENGARUH PERUBAHAN DIVIDEN TERHADAP RETURN SAHAM: STUDI PADA PERUSAHAAN PAPAN PENGEMBANGAN DAN PERUSAHAAN PAPAN AKSELERASI. FAKULTAS EKONOMI DAN BISNIS , UNIVERSITAS LAMPUNG.

[img]
Preview
File PDF
ABSTRAK.pdf

Download (445Kb) | Preview
[img] File PDF
SKRIPSI FULL.pdf
Restricted to Hanya staf

Download (2065Kb) | Minta salinan
[img]
Preview
File PDF
SKRIPSI FULL TAMPA BAB PEMBAHASAN.pdf

Download (1860Kb) | Preview

Abstrak (Berisi Bastraknya saja, Judul dan Nama Tidak Boleh di Masukan)

Undang-undang nomor 8 Tahun 1995 menegaskan bahwa pasar modal mempunyai peran yang strategis dalam pembangunan nasional. Hal ini sesuai dengan siaran pers Otoritas Jasa Keuangan (OJK) melalui SP86/DHMS/OJK/XII/2021 mencatat bahwa kinerja pasar modal yang membaik berdampak signifikan terhadap pemulihan ekonomi Indonesia pasca pandemic COVID-19. Perkembangan pasar modal tidak lepas dari peran investor di pasar modal untuk mendapatkan return dari hasil investasi yang dilakukan. Dividen menjadi salah satu profit yang didapatkan oleh investor saat perusahaan memperoleh laba dan besar kecilnya firm size juga mempengaruhi return saham yang diterima investor. Penelitian ini mengambil objek penelitian pada perusahaan yang terdaftar pada perusahaan papan pengembangan dan perusahaan papan akselerasi yang masih tergolong baru di dalam peraturan Bursa Efek Indonesia (BEI) sejak 2019. Penelitian ini menggunakan purposive sampling dengan sampel perusahaan papan pengembangan sebanyak 138 sedangkan pada perusahaan papan akselerasi sebanyak 25 perusahaan. Teknik analisis data penelitian ini menggunakan analisis regresi berganda dengan dasar teori sinyal. Hasil penelitian menunjukan bahwa peran moderasi firm size tidak dapat mempengaruhi perubahan dividen terhadap return saham. Hal ini terkait besar kecilnya ukuran perusahaan yang tidak berdampak terhadap besarnya return saham yang akan diterima oleh investor. Investor juga tidak mempertimbangkan apakah dividen yang dilaporkan tersebut lebih besar atau lebih kecil dibandingkan dividen yang dibagikan sebelumnya. Hal teresbut yang membuat peran moderasi dalam mempengaruhi perubahan dividen tidak berpengaruh terhadap return saham pada perusahan papan pengembangan dan akselerasi. Kata kunci: perubahan dividen, return saham, firm size, perusahaan apan pengembangan, perusahaan papan akselerasi Law number 8 of 1995 emphasizes that the capital market has a strategic role in national development. This is in accordance with the press release of the Financial Services Authority (OJK) through SP86/DHMS/OJK/XII/2021 noting that the improved capital market performance has a significant impact on Indonesia's economic recovery after the COVID-19 pandemic. The development of the capital market cannot be separated from the role of investors in the capital market to get a return on the investment made. Dividends are one of the profits earned by investors when the company earns profits and the size of the firm size also affects the stock returns received by investors. This study takes the object of research on companies listed on development board companies and acceleration board companies that are still relatively new in the Indonesia Stock Exchange (IDX) regulations since 2019. This study used purposive sampling with a sample of 138 development board companies while 25 accelerated board companies. This research data analysis technique uses multiple regression analysis on the basis of signal theory. The results showed that the moderating role of firm size could not affect dividend changes on stock returns. This is related to the size of the company, which has no impact on the amount of stock returns that will be received by investors. Investors also do not consider whether the reported dividend is larger or smaller than the dividend previously distributed. This is what makes the moderating role in influencing dividend changes have no effect on stock returns in development and acceleration board companies. Key words: dividen changes, stock return, firm size, development board companies, acceleration board companies

Jenis Karya Akhir: Skripsi
Subyek: 300 Ilmu sosial > 330 Ekonomi
300 Ilmu sosial > 330 Ekonomi > 332 Ekonomi keuangan
Program Studi: Fakultas Ekonomi dan Bisnis > Prodi S1-Manajemen
Pengguna Deposit: 2308772818 . Digilib
Date Deposited: 20 Oct 2023 03:13
Terakhir diubah: 20 Oct 2023 03:13
URI: http://digilib.unila.ac.id/id/eprint/76674

Actions (login required)

Lihat Karya Akhir Lihat Karya Akhir