PREFERENSI PEMBELIAN PRODUK LOKAL SECARA ONLINE PADA PLATFORM SHOPEE SEBAGAI SALAH SATU SIKAP BELA NEGARA

RIANI , EKA PUTRI (2024) PREFERENSI PEMBELIAN PRODUK LOKAL SECARA ONLINE PADA PLATFORM SHOPEE SEBAGAI SALAH SATU SIKAP BELA NEGARA. FAKULTAS ILMU SOSIAL DAN ILMU POLITIK , UNIVERSITAS LAMPUNG .

[img]
Preview
File PDF
ABSTRAK.pdf

Download (1490Kb) | Preview
[img] File PDF
SKRIPSI FULL.pdf
Restricted to Hanya staf

Download (2145Kb) | Minta salinan
[img]
Preview
File PDF
SKRIPSI FULL TANPA BAB PEMBAHASAN.pdf

Download (2146Kb) | Preview

Abstrak (Berisi Bastraknya saja, Judul dan Nama Tidak Boleh di Masukan)

Kegiatan ekonomi global memberikan ancaman nyata dan serius bagi keberlanjutan pelaku ekonomi Indonesia, khususnya pelaku ekonomi kecil dan menengah (UMKM) yang kurang mampu bersaing dengan produk global dalam kegiatan pasar bebas serta keterbatasan lokasi market. Shopee sebagai platform e-commerce pertama memberikan kesempatan UMKM untuk bersaing dengan produk global. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui preferensi pembelian produk lokal di shopee sebagai sikap bela negara. Informan dalam penelitian ini terdiri dari 6 orang, dimana 4 orang merupakan masyarakat dan 2 orang adalah pegawai yang bekerja di Kementerian Pertahanan. Penelitian ini menggunakan metode kualitatif dengan pendekatan deskriptif, teknik penentuan informan dalam penelitian ini menggunakan teknik purposive, pengumpulan data dilakukan melalui observasi, wawancara, dan dokumentasi. Analisis penelitian dilakukan dengan reduksi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan. Hasil dari penelitian ini yaitu Latar belakang masyarakat membeli produk lokal ialah untuk meningkatkan UMKM, keunggulan produk, dan ulasan produk lokal. Sedangkan preferensi pembelian produk lokal melalui platform shopee ialah fitur shopee, kemudahan pembelian dan penawaran harga. Preferensi secara khusus pengguna shopee dalam membeli produk lokal adalah harga, keinginan, kualitas produk, model, merek atau brand, kenyamanan, dan fitur shopee. Kata Kunci : Bela negara, Preferensi, Produk Lokal, Shopee Global economic activity poses a real and serious threat to the sustainability of Indonesian economic players, especially small and medium-sized economic players (UMKMs), who are less able to compete with global products in free market activities as well as market location restrictions. Shopee, as the first e-commerce platform, provides UMKM with an opportunity to compete with global products. This research aims to find out the preference for buying local products on Shopee as a state-of-the-art attitude. The informants in this study consisted of six people, of whom four were societies and two were officials working in the Ministry of Defence. This research uses qualitative methods with descriptive approaches and informant determination techniques using purposeful techniques. Data collection is done through observations, interviews, and documentation. Research analysis is done with data reduction, data presentation, and conclusion withdrawal. The result of this research is that the background of people buying local products is to enhance UMKM, product excellence, and local product reviews. Whereas the preference for purchasing local products through Shopee platforms is shopee features, ease of purchase, and price offerings. Specific preferences of Shopee users in buying local products are price, desire, product quality, model, brand, convenience, and Shopee characteristics. Keywords : Bela Negara, Preferences, Local Products, Shopee

Jenis Karya Akhir: Skripsi
Subyek: 300 Ilmu sosial > 320 Ilmu politik (politik dan pemerintahan) > 321 Sistem pemerintahan dan sistem negara
Program Studi: Fakultas ISIP > Prodi Sosiologi
Pengguna Deposit: 2308076856 . Digilib
Date Deposited: 15 Feb 2024 04:41
Terakhir diubah: 15 Feb 2024 04:41
URI: http://digilib.unila.ac.id/id/eprint/78868

Actions (login required)

Lihat Karya Akhir Lihat Karya Akhir