ANALISIS KADAR AIR, KADAR ABU, PROTEIN, LEMAK, KARBOHIDRAT, DAN ZAT BESI PADA BUAK TAT DENGAN FORTIFIKASI TEPUNG DAUN KELOR

DZAKIYYAH SHOOFINA JASMINE, SATRIA (2024) ANALISIS KADAR AIR, KADAR ABU, PROTEIN, LEMAK, KARBOHIDRAT, DAN ZAT BESI PADA BUAK TAT DENGAN FORTIFIKASI TEPUNG DAUN KELOR. FAKULTAS KEDOKTERAN, UNIVERSITAS LAMPUNG.

[img]
Preview
File PDF (Abstrak)
ABSTRAK.pdf - Published Version

Download (205Kb) | Preview
[img] File PDF (Skripsi Full_Dzakiyyah Shoofina Jasmine Satria)
SKRIPSI FULL.pdf - Published Version
Restricted to Hanya staf

Download (7Mb) | Minta salinan
[img]
Preview
File PDF (Skripsi Tanpa Pembahasan_Dzakiyyah Shoofina Jasmine Satria)
SKRIPSI FULL TANPA BAB PEMBAHASAN.pdf - Published Version

Download (7Mb) | Preview

Abstrak (Berisi Bastraknya saja, Judul dan Nama Tidak Boleh di Masukan)

Latar Belakang: Gizi yang baik merupakan salah satu kunci dalam pertumbuhan, perkembangan, dan kesehatan terutama pada masa remaja. Remaja mengalami pertumbuhan pesat dan perkembangan fisik, sehingga memerlukan asupan nutrisi yang cukup. Salah satu faktor permasalahan gizi yang mempengaruhi asupan gizi yang cukup salah satunya, yaitu anemia dan erat kaitannya dengan asupan zat besi. Untuk mengatasi permasalahan tersebut, dilakukannya inovasi berupa fortifikasi dengan tepung daun kelor kedalam bahan pangan, yaitu buak tat. Metode: Pada penelitian ini dilakukan analisis kadar air, kadar abu, protein, karbohidrat, lemak, dan zat besi dengan melakukan 4 perlakuan, yaitu F1 (tepung terigu 260g, tepung daun kelor 0g), F1 (tepung terigu 247 g, tepung daun kelor 13g), F2 (tepung terigu 234g, kelor 26g), F3 (tepung terigu 221g, kelor 39g). Hasil: Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa perlakuan dengan kadar air terendah, yaitu F3 dengan nilai 8,6%, kadar abu terendah, yaitu F3 dengan nilai 2,33%, kadar protein tertinggi pada F3 dengan nilai 45,28%, kadar lemak terendah pada F3 dengan nilai 15,24%, karbohidrat terendah pada F2 dengan nilai 26,92%, dan kadar zat besi tertinggi pada F3 dengan nilai 78,43%. Kesimpulan: Buak tat dengan fortifikasi memberikan pengaruh terhadap kandungan kadar air, akdar abu, protein, lemak, karbohidrat, dan zat besi. Formulasi terbaik untuk fortifikasi adalah F3. Kata kunci : Gizi, Anemia, Fortifikasi, Buak Tat, Kelor

Jenis Karya Akhir: Skripsi
Subyek: 600 Teknologi (ilmu terapan) > 610 Ilmu kedokteran, ilmu pengobatan dan ilmu kesehatan
Program Studi: Fakultas Kedokteran > Prodi Farmasi
Pengguna Deposit: 2308416120 . Digilib
Date Deposited: 20 Feb 2024 01:08
Terakhir diubah: 20 Feb 2024 01:08
URI: http://digilib.unila.ac.id/id/eprint/79026

Actions (login required)

Lihat Karya Akhir Lihat Karya Akhir