Analisis Faktor-Faktor Yang Mempengaruhi Kejadian Infeksi Daerah Operasi Pada Pasien Peritonitis Di RSUD Dr. H. Abdul Moeloek Provinsi Lampung

Aisyah , Lubis (2024) Analisis Faktor-Faktor Yang Mempengaruhi Kejadian Infeksi Daerah Operasi Pada Pasien Peritonitis Di RSUD Dr. H. Abdul Moeloek Provinsi Lampung. FAKULTAS KEDOKTERAN, UNIVERSITAS LAMPUNG.

[img]
Preview
File PDF
ABSTRAK.pdf

Download (129Kb) | Preview
[img] File PDF
SKRIPSI FULL.pdf
Restricted to Hanya staf

Download (2918Kb) | Minta salinan
[img]
Preview
File PDF
SKRIPSI FULL TANPA PEMBAHASAN.pdf

Download (3055Kb) | Preview

Abstrak (Berisi Bastraknya saja, Judul dan Nama Tidak Boleh di Masukan)

Latar Belakang: Infeksi daerah operasi (IDO) merupakan infeksi yang terjadi pada daerah insisi akibat pembedahan didapat 30 hari pasca pembedahan atau 1 tahun apabila menggunakan implant. Penggunaan antibiotik dianggap sebagai faktor risiko infeksi daerah operasi. Selain itu, durasi operasi dan usia dapat menentukan kejadian infeksi daerah operasi. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui analisi faktor-faktor yang mempengaruhi kejadian infeksi daerah operasi pada pasien peritonitis. Metode: Penelitian ini menggunakan metode analitik observasional dengan pendekatan cross sectional. Teknik pengambilan sampel adalah total sampling. Subjek penelitian adalah pasien peritonitis di RSUD Dr. H. Abdul Moeloek Provinsi Lampung pada tahun 2022 – 2023 yang berjumlah 57 orang. Data diperoleh dari rekam medis yang dilakukan pada bulan Januari 2022-November 2023 dan diproses dengan uji Kruskal Wallis dan uji Fisher. Hasil: Penelitian menunjukkan bahwa terdapat pengaruh usia (p=0,005), jenis regimen antibiotik (p=0,047), dan lama penggunaan antibiotik terapeutik empirik (0,027) terhadap kejadian IDO, sedangkan tidak ada pengaruh durasi operasi (p=0,072) terhadap kejadian IDO. Simpulan: Faktor usia, jenis regimen antibiotik, dan lama penggunaan antibiotik menunjukan terdapat pengaruh terhadap kejadian IDO, durasi operasi tidak ada pengaruh dengan kejadian IDO. Kata kunci: Antibiotik, durasi operasi, infeksi daerah operasi, peritonitis, usia

Jenis Karya Akhir: Skripsi
Subyek: 600 Teknologi (ilmu terapan) > 610 Ilmu kedokteran, ilmu pengobatan dan ilmu kesehatan
Program Studi: Fakultas Kedokteran > Prodi Pendidikan Dokter
Pengguna Deposit: 2308247364 . Digilib
Date Deposited: 20 Feb 2024 02:54
Terakhir diubah: 20 Feb 2024 02:54
URI: http://digilib.unila.ac.id/id/eprint/79077

Actions (login required)

Lihat Karya Akhir Lihat Karya Akhir