ANALISIS STRATEGI PEMASARAN DALAM MENINGKATKAN VOLUME PENJUALAN PROGRAM PEMBANGUNAN JARINGAN GAS BUMI UNTUK PELANGGAN RUMAH TANGGA (Studi pada PT. Perusahaan Gas Negara Tbk Area Lampung)

MURNI , SARI (2024) ANALISIS STRATEGI PEMASARAN DALAM MENINGKATKAN VOLUME PENJUALAN PROGRAM PEMBANGUNAN JARINGAN GAS BUMI UNTUK PELANGGAN RUMAH TANGGA (Studi pada PT. Perusahaan Gas Negara Tbk Area Lampung). FAKULTAS ILMU SOSIAL DAN ILMU POLITIK , UNIVERSTAS LAMPUNG.

[img]
Preview
File PDF
1. ABSTRAK.pdf

Download (63Kb) | Preview
[img] File PDF
2. SKRIPSI FULL.pdf
Restricted to Hanya staf

Download (5Mb) | Minta salinan
[img]
Preview
File PDF
3. SKRIPSI TANPA BAB PEMBAHASAN.pdf

Download (4Mb) | Preview

Abstrak (Berisi Bastraknya saja, Judul dan Nama Tidak Boleh di Masukan)

Pembangunan program jaringan gas kota merupakan inisiatif pemerintah untuk menggantikan minyak bumi dengan meningkatkan penggunaan gas bumi di sektor rumah tangga dan pelanggan kecil melalui pengembangan jaringan pipa. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui penerapan strategi pemasaran PT Perusahaan Gas Negara Tbk Area Lampung dalam meningkatkan volume penjualan program pembangunan jaringan gas bumi untuk pelanggan rumah tangga. Jenis penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah penelitian deskriptif dengan pendekatan kualitatif dengan teknik pengumpulan data melalui wawancara, observasi, dokumentasi dan studi kepustakaan. Analisis data dalam penelitian ini menggunakan analisis data interaktif, dan teknik keabsahan data menggunakan triangulasi sumber. Penelitian ini berfokus pada strategi Segmenting, Targeting, dan Positioning (STP) serta bauran pemasaran (marketing mix) 7P yang terdiri dari Product (produk), Price (harga), Place (distribusi/tempat), Promotion (promosi), People (SDM), Process (proses), dan Physical Evidence (bukti fisik). Hasil penelitian menunjukkan bahwa PGN Area Lampung menerapkan strategi pemasaran dengan menyediakan produk berkualitas tinggi, menawarkan harga yang bersaing dengan produk substitusi, melakukan promosi di berbagai media, pemasangan jaringan pipa di beberapa titik potensial, SDM yang berkompeten di bidangnya, proses pelayanan yang baik, dan terdapat sarana dan prasarana yang sangat memadai. Didukung hasil analisis Segmenting, Targeting, dan Positioning (STP) strategi pemasaran yang diterapkan PGN Area Lampung tersebut mampu membawa peningkatan volume penjualan program jaringan gas rumah tangga yang cukup besar sehingga menambah nilai kontribusi perusahaan dalam memenuhi kebutuhan energi masyarakat. Kata Kunci : Strategi Pemasaran, Gas Bumi, Volume Penjualan, Jaringan Gas Rumah Tangga. abstract The development of the city gas network program is a government initiative to replace petroleum by increasing the use of natural gas in the household sector and small customers through the development of pipeline networks. This research aims to determine the implementation of the marketing strategy of PT Perusahaan Gas Negara Tbk Lampung Area in increasing the sales volume of the natural gas network development program for household customers. The type of research used in this research is descriptive research with a qualitative approach with data collection techniques through interviews, observation, documentation and literature study. Data analysis in this research uses interactive data analysis, and data validity techniques use source triangulation. This research focuses on the Segmenting, Targeting and Positioning (STP) strategy as well as the 7P marketing mix which consists of Product (product), Price (price), Place (distribution/place), Promotion (promotion), People (HR). ), Process (process), and Physical Evidence (physical evidence). The research results show that PGN Area Lampung implements a marketing strategy by providing high quality products, offering competitive prices with substitute products, carrying out promotions in various media, installing pipe networks at several potential points, competent human resources in their fields, good service processes, and there are very adequate facilities and infrastructure. Supported by the results of the Segmenting, Targeting and Positioning (STP) analysis, the marketing strategy implemented by PGN Lampung Area was able to bring about a significant increase in the sales volume of the household gas network program, thereby increasing the value of the company's contribution to meeting the community's energy needs. Keywords : Marketing Strategy, Natural Gas, Sales Volume, Household Gas Networks.

Jenis Karya Akhir: Skripsi
Subyek: 300 Ilmu sosial
300 Ilmu sosial > 330 Ekonomi
Program Studi: Fakultas ISIP > Prodi Ilmu Administrasi Bisnis
Pengguna Deposit: 2308235917 . Digilib
Date Deposited: 21 Feb 2024 03:26
Terakhir diubah: 21 Feb 2024 03:26
URI: http://digilib.unila.ac.id/id/eprint/79186

Actions (login required)

Lihat Karya Akhir Lihat Karya Akhir